Konten dari Pengguna

4 Faktor Penyebab Terjadinya Permasalahan Gender dalam Kehidupan Sosial

Berita Terkini
Penulis kumparan
13 Februari 2024 17:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi jelaskan faktor penyebab terjadinya permasalahan gender - Sumber: pexels.com/@timmossholder/
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi jelaskan faktor penyebab terjadinya permasalahan gender - Sumber: pexels.com/@timmossholder/
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jelaskan faktor penyebab terjadinya permasalahan gender! Permasalahan gender adalah ketidaksetaraan, diskriminasi, dan ketidakadilan yang mendasar antara laki-laki dan perempuan dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk sosial, ekonomi, dan budaya.
ADVERTISEMENT
Permasalahan gender meliputi berbagai bentuk ketidaksetaraan dan diskriminasi yang dialami oleh perempuan. Serta stereotip gender yang memengaruhi persepsi dan perlakuan terhadap laki-laki dan perempuan.

Jelaskan Faktor Penyebab Terjadinya Permasalahan Gender!

Ilustrasi jelaskan faktor penyebab terjadinya permasalahan gender - Sumber: pexels.com/@magda-ehlers-pexels/
Perempuan sering menghadapi hambatan dalam akses serta kesempatan di berbagai bidang kehidupan. Mulai dari bidang pendidikan, pekerjaan, layanan kesehatan, sampai dengan partisipasi politik.
Bukan itu saja, perempuan juga sering mendapatkan bayaran yang lebih rendah daripada laki-laki untuk pekerjaan yang sama. Artinya perempuan memiliki akses yang terbatas terhadap kesempatan mendapatkan dan mengelola ekonomi dan keuangan pribadinya.
Hal tersebut tentunya terjadi karena berbagai faktor. Jika ditanya jelaskan faktor penyebab terjadinya permasalahan gender, inilah beberapa referensi jawabannya.

1. Norma dan Budaya Patriarki

Budaya patrilineal atau patriarki yang mengutamakan dominasi laki-laki atas perempuan menjadi faktor utamanya. Norma-norma sosial yang memosisikan laki-laki sebagai superior menyebabkan diskriminasi, pelecehan, dan kekerasan terhadap perempuan.
ADVERTISEMENT

2. Ketidaksetaraan Akses terhadap Pendidikan

Ketika perempuan tidak memiliki akses yang sama dengan laki-laki terhadap pendidikan formal, mereka cenderung memiliki lebih sedikit peluang untuk mengembangkan potensi mereka. Apalagi untuk memperoleh kemandirian ekonomi.

3. Diskriminasi Hukum dan Kebijakan

Ada banyak kasus saat hukum dan kebijakan dapat menguatkan ketidaksetaraan gender, baik secara langsung maupun tidak. Misalnya, ketidaksetaraan dalam hukum warisan atau akses terhadap layanan kesehatan reproduksi dapat memperburuk permasalahan gender.

4. Stereotip dan Prasangka

Stereotip gender tentang peran dan tanggung jawab yang cocok untuk laki-laki dan perempuan dapat membatasi kebebasan individu. Misalnya, stereotip yang mengasosiasikan perempuan dengan peran domestik dan laki-laki dengan kegiatan yang terkait dengan kekuatan atau kekuasaan.
Berdasarkan buku Women in Indonesia: Gender, Equity, and Development, 2002, permasalahan gender dapat membawa banyak dampak buruk. Contohnya, pelecehan seksual, kekerasan dalam rumah tangga, pemerkosaan, dan perdagangan manusia.
ADVERTISEMENT
Itulah jawaban yang bisa diberikan untuk menjawab pertanyaan elaskan faktor penyebab terjadinya permasalahan gender. Penanganan masalah kesetaraan gender ini memerlukan pendekatan yang komprehensif dari berbagai sektor dalam masyarakat. (DNR)