Konten dari Pengguna

5 Contoh Cerita Rakyat yang Berkembang di Indonesia beserta Ringkasan Kisahnya

Berita Terkini
Penulis kumparan
26 Februari 2024 17:34 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Cerita Rakyat yang Berkembang di Indonesia. Sumber: Unsplash/Fahrul Razi
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Cerita Rakyat yang Berkembang di Indonesia. Sumber: Unsplash/Fahrul Razi
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Indonesia merupakan negeri yang kaya dengan unsur budaya, sejarah, bahkan cerita rakyat. Contoh cerita rakyat yang berkembang di Indonesia adalah Sangkuriang, Malin Kundang, Danau Toba, Roro Jonggrang, dan Situ Bagendit.
ADVERTISEMENT
Setiap cerita rakyat tersebut memiliki kisah yang berbeda-beda. Contohnya adalah Malin Kundang yang mengisahkan tentang anak durhaka dan Danau Toba tentang laki-laki yang melanggar janji.

5 Contoh Cerita Rakyat yang Berkembang di Indonesia

Ilustrasi Contoh Cerita Rakyat yang Berkembang di Indonesia. Sumber: Unsplash/Nicholas
Indonesia mempunyai banyak cerita rakyat dengan berbagai kisah yang menarik. Lima contoh cerita rakyat yang berkembang di Indonesia adalah kisah Sangkuriang, Malin Kundang, Danau Toba, Roro Jonggrang, dan Situ Bagendit.
Lima contoh cerita rakyat tersebut mempunyai kisah yang berbeda- beda. Berikut ringkasan kisah dari lima cerita rakyat Indonesia.

1. Sangkuriang

Sangkuriang merupakan cerita rakyat yang bersal dari masyarakat Sunda. Cerita Sangkuriang mengisahkan tentang seorang anak laki-laki yang membunuh seekor anjing dan membohongi ibunya.
Anak laki-laki itu bernama Sangkuriang. Ketika mengetahui anaknya berbohong, ibu Sangkuriang mengusirnya. Beberapa tahun kemudian, Sangkuriang kembali datang ke kampung halamannya dan bertemu dengan Dayang Sumbi.
ADVERTISEMENT
Dayang Sumbi adalah wanita cantik yang sebenarnya merupakan ibu Sangkuriang. Dayang Sumbi tidak ingin menikahi Sangkuriang sehingga membuat syarat mustahil kepada Sangkuriang, yakni membuat perahu yang sangat besar.

2. Malin Kundang

Malin Kundang merupakan cerita rakyat yang berasal dari Sumatra Barat, Indonesia. Cerita Malin Kundang mengisahkan tentang seorang anak laki-laki yang durhaka kepada ibunya.
Malin Kundang bertindak semena-mena dan berpura-pura tidak mengenali ibunya saat dirinya sudah menjadi orang kaya. Rasa sakit hati dari ibu Malin Kundang, membuat Malin Kundang menerima kutukan menjadi batu.

3. Danau Toba

Danau Toba merupakan cerita rakyat yang juga berasal dari Sumatra, yakni Sumatra Utara. Cerita Danau Toba mengisahkan seorang laki-laki yang melanggar janji kepada istrinya.
Jani yang dilanggar adalah mengungkit asal-usul istrinya yang merupakan ikan. Laki-laki tersebut memarahi anaknya dan tanpa sengaja mengatakan “Dasar kau anak keturunan ikan!”.
ADVERTISEMENT
Kondisi itu membuat istrinya sedih dan memicu munculnya semburan air. Semburan air terjadi secara terus-menerus hingga membentuk danau yang sangat luas.

4. Roro Jonggrang

Roro Jonggrang merupakan cerita rakyat yang berkembang di Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah. Cerita tersebut mengisahkan tentang Pangeran Bandung Bondowoso yang ingin meminang Roro Jonggrang.
Namun, Roro Jonggrang tidak ingin menikah dengan Bandung Bondowoso. Hal itu membuat Roro Jonggrang meminta Bandung Bondowoso membangun 1.000 candi dalam satu malam.
Bandung Bondowoso akhirnya membangun candi dengan bantuan jin. Namun, candi tersebut tidak mencapai 1.000 candi dalam satu malam.
Dikutip dari buku Kumpulan Cerita Rakyat Nusantara, Sambangsari (2008: 131), pesan moral cerita Roro Jonggrang adalah jangan sombong terhadap kemampuan dan harta yang dimiliki.
ADVERTISEMENT

5. Situ Bagendit

Situ Bagendit merupakan cerita rakuat yang berkembang di Jawa Barat. Cerita Situ Bagendit mengisahkan tentang janda kaya bernama Nyi Endit. Nyi Endit terkenal sebagai renternir yang memberi bunga sangat tinggi kepada para peminjamnya.
Kemudian, pengemis datang saat Nyi Endit mengadakan pesta bersama para kerabatnya. Nyi Endit menolak untuk membantu pengemis. Pengemis tersebut kemudian menancapkan ranting dan air memancar dengan deras.
Air keluar tanpa henti dan merendam desa Nyi Endit. Nyi Endit pun meninggal karena tenggelam dan wilayah tersebut membentuk Situ Bagendit.
Berdasarkan ulasan di atas, diketahui bahwa ada banyak contoh cerita rakyat yang berkembang di Indonesia. Lima di antaranya adalah cerita Sangkuriang, Malin Kundang, Danau Toba, Roro Jonggrang, dan Situ Bagendit. (AA)
ADVERTISEMENT