Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Dampak yang Bisa Terjadi Saat Terjadi Gempa Bumi
12 Januari 2024 17:13 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Gempa bumi adalah bencana alam yang dapat terjadi kapan saja dan dimana saja. Pernahkah berpikir dampak apa saja yang bisa terjadi saat terjadi gempa bumi?
ADVERTISEMENT
Dengan mengetahui dampak yang bisa terjadi. Masyarakat diharapkan dapat lebih waspada dan mempersiapkan kemungkinan yang bisa terjadi apabila ada gempa bumi.
Dampak Apa Saja yang Bisa Terjadi saat Terjadi Gempa Bumi? Ini uraiannya
Gempa bumi merupakan salah satu bencana alam terbesar di Indonesia karena terjadi tiba-tiba dan bisa menyerang wilayah padat penduduk, seperti kota-kota besar.
Mengutip buku Gempa Bumi, Ruyani (2023), gempa bumi dengan kekuatan sekitar 5 skala richter terjadi hampir setiap tahun di Indonesia. Biasanya, tidak menyebabkan atau hanya sedikit menyebabkan kerusakan.
Akan tetapi, jika kekuatan gempa melewati 6 skala richter, gempa dapat menyebabkan banyak kerusakan. Rata-rata setiap tahunnya terjadi satu gempa bumi dengan 6 skala richter (atau lebih) di Indonesia sehingga menyebabkan jatuhnya korban jiwa dan kerusakan.
ADVERTISEMENT
Dampak apa saja yang bisa terjadi saat terjadi gempa bumi? Gempa bumi dapat menimbulkan dampak yang merugikan sebagai berikut.
1. Kerusakan Struktural
Gempa bumi dapat merusak bangunan, seperti rumah atau gedung, jembatan, dan infrastruktur penting. Bahkan ada menyebabkannya runtuh dan longsornya tanah atau jalan.
2. Hilangnya Nyawa dan Cedera
Gempa bumi sering kali mengakibatkan hilangnya nyawa dan cedera serius. Misalnya, tertimpa bangunan rumah yang hancur.
3. Tsunami
Gempa bumi dengan skala richter besar yang berpusat di laut dapat menyebabkan tsunami yang menghancurkan pantai dan daerah pesisir.
4. Tanah Longsor dan Runtuhnya Tanah
Pergerakan tanah yang disebabkan oleh gempa bumi dapat menyebabkan tanah longsor dan runtuhnya tanah. Tentu akan menjadikan bahaya baru apabila pemukiman penduduk berada di sekitar lokasi tanah yang longsor atau runtuh.
5. Kerusakan Lingkungan
Gempa bumi juga dapat merusak ekosistem dan mengganggu pasokan air bersih karena kondisi air tanah dapat berubah. Gempa bumi juga sering membuat hewan-hewan di alam memasuki pemukiman warga sehingga terkadang membahayakan.
ADVERTISEMENT
Itulah uraian dampak apa saja yang bisa terjadi saat terjadi gempa bumi. Semoga masyarakat dapat menyadari dampak yang bisa terjadi tersebut dan mampu mempersiapkan diri apabila terjadi gempa bumi. (ARD)