Konten dari Pengguna

5 Sikap yang dapat Diteladani dari Nabi Ibrahim a.s.

Berita Terkini
Penulis kumparan
4 Oktober 2023 17:18 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Sikap yang dapat Diteladani dari Nabi Ibrahim a.s., sumber: unsplash/IbrahimUz
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Sikap yang dapat Diteladani dari Nabi Ibrahim a.s., sumber: unsplash/IbrahimUz
ADVERTISEMENT
Ada banyak sikap yang dapat diteladani dari Nabi Ibrahim a.s. oleh umat Muslim. Selain Nabi Muhammad, Nabi Ibrahim dikenal sebagai utusan Allah Swt. yang sangat sabar dalam menghadapi segala ujian dalam menyebarkan ajaran tauhid.
ADVERTISEMENT
Nabi Ibrahim a.s. juga termasuk salah satu nabi yang bergelar ulul azmi karena memiliki keteguhan hati yang tinggi. Tentunya, ada banyak pelajaran yang bisa dijadikan diambil dari sikap Nabi Ibrahim untuk diterapkan dalam kehidupan umat Muslim di masa kini.

Sikap yang dapat Diteladani dari Nabi Ibrahim a.s.

Ilustrasi Sikap yang dapat Diteladani dari Nabi Ibrahim a.s., sumber: unsplash/NickFewings
Mengutip buku Menembus Palestina: Kun Fayakun, Peggy Melati Sukma (2017), Nabi Ibrahim mendapat tugas dari Allah untuk mengajak kaumnya meninggalkan kemusyrikan. Berikut adalah beberapa sikap yang dapat diteladani dari Nabi Ibrahim a.s. oleh umat Muslim.

1. Memiliki Semangat Besar dalam Mencari Kebenaran

Nabi Ibrahim memiliki semangat yang besar untuk mencari kebenaran tentang Tuhan. Beliau memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, sehingga tidak berhenti meneliti tentang Tuhan yang paling ideal bagi dirinya.
ADVERTISEMENT
Alhasil, Nabi Ibrahim benar-benar menemukan Tuhan yang diyakininya sebagai kebenaran yang hakiki. Sikap ini patut dijadikan sebagai contoh agar umat Muslim tidak segan mencari tahu kebenaran tentang segala sesuatu.

2. Bersikap Rasional

Nabi Ibrahim juga dikenal sebagai orang yang selalu mengutamakan akal dalam mencari kebenaran. Ketika berusaha mencari dan mengenal Tuhan, Nabi Ibrahim sempat berpikir bahwa Tuhan adalah bulan, matahari, hingga alam semesta.
Namun, nyatanya segala hal yang diragukannya tersebut masih memiliki celah, sehingga tidak patut disebut sebagai Tuhan.

3. Sabar dalam Menghadapi Cobaan

Seperti nabi-nabi yang lainnya, Nabi Ibrahim juga tidak luput dari ujian hidup. Contohnya, yaitu ayah Nabi Ibrahim yang menolak untuk menyembah Allah Swt. sebagai satu-satunya Tuhan.
Dia juga sulit mendapatkan keturunan, sering mendapat cibiran dari kaumnya, dan masih banyak lagi ujian hidup lainnya. Namun, Nabi Ibrahim tetap bersikap sabar hingga Allah benar-benar memberikan kemudahan bagi dirinya.
ADVERTISEMENT

4. Senantiasa Memprioritaskan Allah Swt.

Berkat pencarian jati diri dan pencarian Tuhannya, Nabi Ibrahim akhirnya benar-benar menemukan Tuhan yang paling sempurna. Tuhan tersebut tidak lain adalah Allah Swt. yang kekuasaan-Nya tidak terbatas.
Oleh karena itu, Nabi Ibrahim selalu mendahulukan Allah Swt. Di atas segala kepentingan duniawi. Sikap inilah yang patut diteladani agar umat Islam selalu mendahulukan Allah Swt. Dalam kehidupan sehari-hari.

5. Menjadi Pemimpin yang Adil

Setelah berhasil menemukan jalan kebenaran, Nabi Ibrahim tidak menyerah dalam mengajak kaumnya untuk bertobat dan menyembah Allah.
Ia juga dikenal sebagai pemimpin yang adil hingga mampu membawa wilayah kekuasaannya dapat memperoleh kemakmuran. Hal ini telah dijelaskan dalam Alquran Surat Al Baqarah ayat 126 yang menjelaskan bahwa Nabi Ibrahim berdoa agar penduduk Mekkah memperoleh kesejahteraan yang melimpah.
ADVERTISEMENT
Sikap yang dapat diteladani dari Nabi Ibrahim a.s. di atas bisa dijadikan sebagai renungan oleh umat Islam. Dengan begitu, maka sikap tersebut bisa diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. (DLA)