Konten dari Pengguna

6 Perbedaan Zaman Pendudukan Jepang Dibandingkan dengan Kolonialisme Belanda

Berita Terkini
Penulis kumparan
7 Februari 2024 17:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Bedakan Zaman Pendudukan Jepang Dibandingkan dengan Kolonialisme Belanda      Sumber Unsplash/Redcharlie
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Bedakan Zaman Pendudukan Jepang Dibandingkan dengan Kolonialisme Belanda Sumber Unsplash/Redcharlie
ADVERTISEMENT
Bedakan zaman pendudukan Jepang dibandingkan dengan kolonialisme Belanda! Soal ini bagian dari tugas Sejarah untuk siswa kelas 9.
ADVERTISEMENT
Setelah penjajahan Belanda, Indonesia pun dijajah kembali oleh Jepang selama 3.5 tahun. Hal ini terjadi setelah Belanda menyerah tanpa syarat terhadap sekutu Jepang.

Bedakan Zaman Pendudukan Jepang Dibandingkan dengan Kolonialisme Belanda, Ini Jawabannya!

Ilustrasi Bedakan Zaman Pendudukan Jepang Dibandingkan dengan Kolonialisme Belanda Sumber Unsplash/Kevin Olson
Banyak perubahan dan kebijakan baru yang terjadi pada masa penjajahan Jepang. Berikut adalah jawaban untuk soal bedakan zaman pendudukan Jepang dibandingkan dengan kolonialisme Belanda.

1. Hukum

Belanda masih menghormati hukum dalam masa penjajahannya. Sangat sedikit pelanggaran terhadap hukum, terutama di masa kolonialisme
Kekejaman masa pendudukan Jepang, bahkan telah melanggar hukum dan hak asasi manusia, seperti penjarahan dan pemerkosaan.

2. Bahasa Indonesia

Bahasa Indonesia adalah satu-satunya bahasa yang boleh digunakan di seluruh kepulauan pada masa pendudukan Jepang. Hal ini tentu berbeda saat masa kolonialisme Belanda, yang hanya diperbolehkan menggunakan bahasa Belanda dan Inggris.
ADVERTISEMENT

3. Alasan Kedatangan

Belanda datang ke Indonesia didorong keinginan untuk mencari sumber rempah-rempah yang dibutuhkan negaranya. Hal ini dilandasi oleh semangat 3G, yaitu Glory, Gospel, dan Gold.
Kedatangan Jepang karena alasan membutuhkan Sumber Daya Alam dan Sumber Daya Manusia (SDM). Dikutip dari buku Explore IPS Jilid 3 untuk SMP/MTs Kelas IX, Dwi Wati (2019:13), pendudukan Jepang ditujukan untuk memenangkan pertempuran Asia Timur Raya yang sedang dihadapinya.

4. Pendidikan

Pada era penjajahan Belanda tidak semua orang bisa sekolah. Hanya golongan atas, anak pejabat, atau priyayi yang bisa masuk sekolah.
Di era penjajahan Jepang, semua orang bisa menempuh pendidikan. Mulai dari anak pejabat ataupun rakyat biasa, diperbolehkan untuk belajar di sekolah.

5. Kerja Paksa

Rodi adalah sistem kerja paksa pada masa penjajahan Belanda, sedangkan romusa adalah sistem kerja paksa pada masa penjajahan Jepang.
ADVERTISEMENT

6. Sistem Pemerintahan

Sistem pemerintahan pada masa kolonialisme Belanda adalah pemerintahan sipil. Saat itu yang berkuasa adalah Gubernur Jenderal.
Pada masa pendudukan Jepang, sistem pemerintahan yang diterapkan adalah pemerintahan militer. Saat itu pemerintahan dipimpin oleh panglima tentara.
Bedakan zaman pendudukan Jepang dibandingkan dengan kolonialisme Belanda! Perbedaan terjadi dalam berbagai bidang, seperti hukum, pendidikan, bahasa, dan sistem pemerintahan. (DK)