Konten dari Pengguna

9 Ciri-Ciri Planet Venus dalam Tata Surya

Berita Terkini
Penulis kumparan
19 September 2022 18:29 WIB
·
waktu baca 6 menit
clock
Diperbarui 25 Juli 2023 18:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi planet Venus. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi planet Venus. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Kita mengenal ada 8 planet yang mengelilingi orbit Matahari di tata surya, salah satunya adalah Venus. Planet ini letaknya cukup berdekatan dengan bumi, tempat tinggal kita. Apa saja ciri-ciri planet Venus yang bisa kita pelajari?
ADVERTISEMENT
Untuk mengetahuinya, artikel ini akan membahas lebih lanjut mengenai ciri-ciri planet Venus beserta urutan planet dalam tata surya.

9 Ciri-Ciri Planet Venus dalam Tata Surya

Ilustrasi planet Venus. Foto: Pixabay
Mengutip buku Ensiklopedi Astronomi, Tata Surya dan Alam Semesta oleh Fauzzan Hadi, beberapa ciri-ciri planet Venus yang telah dirangkum dari berbagai sumber, yaitu:

1. Jarak Planet Venus dengan Matahari

Venus merupakan planet yang memiliki jarak dengan matahari sejauh 108 juta km dan radius antara 6.051 km. Venus hanya memerlukan 224.7 hari untuk satu kali mengelilingi Matahari.

2. Planet Paling Cerah di Langit

Venus merupakan planet yang sering disebut sebagai "Bintang Fajar" atau "Bintang Senja". Alasannya, karena planet Venus merupakan objek paling cerah yang ada di langit pada malam hari setelah bulan.
Kecerahan maksimal dari venus dapat dilihat sebelum matahari terbit dan setelah matahari terbenam.
ADVERTISEMENT

3. Planet Terpanas di Tata Surya

Venus adalah planet terpanas di tata surya. Meskipun letaknya bukan yang paling dekat dengan Matahari, atmosfer Venus yang padat memerangkap panas dalam versi efek rumah kaca yang menghangatkan bumi. Hal inilah yang menyebabkan suhu di Venus mencapai 471 derajat celsius.

4. Memiliki Atmosfer yang Tebal

Venus memiliki ketebalan atmosfer yang sangat tebal melebihi karbon dioksida. Atmosver Venus tersusun dari karbon dioksia yang jauh lebih padat dan lebih panas dibandingkan atmosfer bumi.
Suhu atmosfer di permukaan Venus adalah 740 K (467 °C, 872 °F) dan tekanannya adalah 93 bar (9,3 MPa).

5. Dijuluki Kembaran Bumi

Ciri-ciri planet Venus berikutnya adalah memiliki ukuran sama dengan bumi. Ukuran dan massanya pun hampir sama dengan bumi, sehingga planet ini sering dijuluki sebagai “kembaran” atau “saudara” bumi.
ADVERTISEMENT

6. Planet Terdekat dari Bumi

Seperti tadi sudah disebutkan, Venus adalah planet yang paling dekat dari bumi dan menjadi planet terdekat kedua dari Matahari setelah Merkurius.
Jarak Venus mendekati bumi ada pada jarak 38,2 juta km, yang menjadikannya relatif lebih mudah untuk diamati dibandingkan dengan planet lainnya.

7. Planet Bebatuan

Planet Venus merupakan planet terestrial atau planet bebatuan, dengan kandungan penyusun berupa zat besi dan juga silikat. Permukaannya penuh dengan wilayah gurun yang kering dan diselingi oleh bebatuan sebagai akibat dari banyaknya aktivitas vulkanik.

8. Memiliki Banyak Aktivitas Vulkanik

Banyaknya aktivitas vulkanik di planet Venus disebabkan karena sebagian besar permukaannya memang terbentuk melalui aktivitas vulkanik (gunung berapi). Jumlah gunung berapi (vulkanik) yang ada di Venus lebih banyak dibandingkan dengan bumi.

9. Tidak Memiliki Satelit

Ciri-ciri terakhir planet Venus yang merupakan fakta unik adalah bahwa Venus tidak memiliki satelitnya sendiri. Hal ini disebabkan adanya gravitasi Matahari yang sangat kuat, sehingga jika ada satelit di Venus mungkin akan tertarik ke arah Matahari dan lepas dari gravitasi planet Venus.
ADVERTISEMENT

Atmosfer dan Iklim Venus

Ilustrasi atmosfer Venus. Foto: Unsplash
Venus memiliki atmosfer yang sangat padat, yakni terdiri dari 96,5% karbon dioksida dan 3,5% nitrogen. Massa atmosfernya 93 kali lebih besar daripada atmosfer bumi, sedangkan tekanan di permukaan Venus 92 kali lebih besar daripada di permukaan bumi.
Walaupun Venus terletak lebih jauh dari matahari, suhu permukaan planet ini sangat panas. Bahkan, suhu permukaan Venus lebih panas dari Merkurius yang merupakan planet terdekat dari matahari.
Dikutip dari buku Fisika Atmosfer oleh Indri Dayana (2021: 74), atmosfer Venus yang kaya akan karbon dioksida dan awan sulfur dioksida yang tebal menghasilkan efek rumah kaca, sehingga suhu permukaannya mencapai 467 °C (872 °F).
ADVERTISEMENT
Akibatnya, permukaan Venus lebih panas daripada Merkurius, yang memiliki suhu permukaan minimal -220 °C (-364,0 °F) dan suhu permukaan maksimal 420 °C (788 °F).
Sementara itu, iklim Venus sangat panas. Selain karena suhu permukaan yang tinggi, planet ini memiliki ribuan gunung berapi yang besar. Menurut NASA, sebagian gunung berapi tersebut dilaporkan masih aktif.
Di sisi lain, iklim Venus yang panas juga disebabkan oleh angin yang sangat kencang. Gerakan rotasi yang lambat dan arah rotasi yang terbalik menyebabkan angin berkecepatan sangat tinggi di atmosfer atas Venus, yakni mencapai kecepatan hingga 360 km/jam.

Urutan Planet di Tata Surya

Ilustrasi tata surya. Foto: Pixabay
Dikutip dari Geografi: Jelajah Bumi dan Alam Semesta oleh Hartono (2007: 35), urutan planet di tata surya dari yang terdekat dengan matahari adalah Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus. Berikut penjelasannya:
ADVERTISEMENT

1. Merkurius

Merkurius adalah planet terdekat dengan matahari dan merupakan planet paling kecil di tata surya. Planet ini memiliki permukaan yang penuh dengan kawah dan tidak mempunyai atmosfer.
Karena jaraknya yang sangat dekat ke matahari, suhu udara siang hari menjadi sangat panas, mencapai 400° C, sedangkan pada malam hari menjadi sangat dingin, mencapai -2000° C. Perbedaan suhu harian yang sangat besar disebabkan Merkurius tidak memiliki atmosfer.

2. Venus

Venus adalah planet kedua dari matahari dan letaknya yang paling dekat ke bumi. Planet ini memiliki atmosfer yang tebal dan menghasilkan efek rumah kaca yang kuat, sehingga membuat suhu permukaannya sangat panas.
Venus juga dikenal sebagai "planet kembar bumi" karena memiliki ukuran dan massa yang hampir serupa dengan bumi. Selain itu, planet ini juga disebut "Bintang Pagi" atau "Bintang Senja" karena dapat terlihat paling jelas dari bumi saat pagi atau senja hari.
ADVERTISEMENT

3. Bumi

Bumi adalah planet ketiga dari matahari dengan jarak sekitar 150 juta km. Bumi merupakan tempat tinggal makhluk hidup dan menjadi satu-satunya planet yang diketahui memiliki beragam bentuk kehidupan.

4. Mars

Mars atau dikenal sebagai "planet merah" adalah planet keempat dari matahari. Mars memiliki permukaan yang penuh dengan gurun, gunung, dan lembah.
Mars merupakan planet kedua setelah Venus yang paling dekat ke bumi. Planet ini tampak sangat jelas dari bumi setiap 2 tahun 2 bulan sekali, yaitu pada kedudukan oposisi. Pada saat itu, jaraknya hanya sekitar 56 juta km dari bumi.

5. Jupiter

Jupiter adalah planet terbesar di tata surya. Planet ini memiliki atmosfer yang terdiri dari gas dengan awan besar yang terlihat jelas. Jupiter juga memiliki banyak satelit alami, termasuk Ganimedes yang merupakan satelit terbesar di tata surya.
ADVERTISEMENT

6. Saturnus

Saturnus adalah planet terbesar kedua setelah Jupiter, diameternya sekitar 120.200 km. Planet ini memiliki tiga cincin tipis yang arahnya selalu sejajar dengan ekuatornya, yaitu Cincin Luar, Cincin Tengah, dan Cincin Dalam.
Cincin planet Saturnus terbuat dari partikel-partikel es dan debu yang mengelilingi planet ini. Saturnus juga memiliki banyak satelit alami, termasuk satelit yang paling terkenal yaitu Titan.

7. Uranus

Uranus memiliki diameter 49.000 km, hampir empat kali lipat dari diameter bumi. Periode revolusinya sekitar 84 tahun, sedangkan rotasinya sekitar 10 jam 49 menit.
Berbeda dengan planet lainnya, sumbu rotasi pada Uranus searah dengan arah datangnya sinar matahari sehingga kutubnya sering kali menghadap ke arah matahari.
Uranus memiliki atmosfer yang terdiri dari hidrogen, helium, dan metana yang memberikan warna biru kehijauan pada planet ini.
ADVERTISEMENT

8. Neptunus

Neptunus adalah planet terjauh dari matahari dalam sistem tata surya. Atmosfer Neptunus dipenuhi oleh hidrogen, helium, metana, dan amoniak yang lebih padat jika dibandingkan dengan Jupiter dan Saturnus. Satelit yang beredar mengelilingi Neptunus ada dua, yaitu Triton dan Nereid.
(DNR & SFR)