news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

9 Contoh Soal Ukom Keperawatan beserta Jawabannya

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
27 Februari 2023 20:26 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh soal ukom keperawatan, sumber foto (Ani Kolleshi) by unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh soal ukom keperawatan, sumber foto (Ani Kolleshi) by unsplash.com
ADVERTISEMENT
Menempuh pendidikan perawat memang tidak mudah. Namun, Anda tetap harus mempelajari contoh soal ukom keperawatan beserta jawabannya. Upaya ini dilakukan untuk mempersiapkan diri agar memperoleh hasil yang memuaskan saat ujian.
ADVERTISEMENT
Seorang calon perawat memang harus memiliki wawasan yang luas mengenai dunia kesehatan. Hal ini karena tugas seorang perawat berkaitan dengan nyawa dan keselamatan manusia, sehingga harus memiliki ilmu keperawatan yang memadai.
Perlu diketahui bahwa uji kompetensi atau ukom merupakan salah satu syarat wajib bagi seorang calon perawat agar dapat lulus dari perguruan tinggi. Oleh karena itu, sebaiknya perbanyak latihan soal dan pemahaman mengenai materi-materi yang telah dipelajari di bangku kuliah. Adapun contoh soal ukom keperawatan akan dibahas lebih lanjut di artikel ini.

Contoh Soal Ukom Keperawatan

Ilustrasi contoh soal ukom keperawatan, sumber foto (Luis Melendez) by unsplash.com
Ujian ukom seperti apa? Ukom merupakan suatu tahap yang harus dilakukan oleh seorang mahasiswa keperawatan di akhir studi. Mengutip buku Modul Uji Kompetensi Keperawatan untuk Tenaga Kesehatan Khususnya Keperawatan oleh Indaryani & Siska Iskandar (2021), uji kompetensi merupakan suatu proses mengukur wawasan, ketrampilan, maupun sikap yang sesuai dengan standar medis.
ADVERTISEMENT
Hal ini dilakukan agar dapat memberikan jaminan bahwa seorang perawat mampu menjalankan prosedinya dengan penuh tanggung jawab. Agar memperoleh STR (Surat Tanda Registrasi), maka seorang calon perawat harus dinyatakan lulus ukom. Belajar materi dan soal-soal keperawatan dapat menjadi langkah efektif untuk lulus. Adapun contoh soal ukom yang bisa dipelajari yakni sebagai berikut:
1. Seorang wanita berusia 23 tahun menikah pada Januari tahun 2015. Ia datang ke klinik dengan keluhan mual, muntah, dan terlambat menstruasi selama 14 hari. Mentruasi terakhirnya adalah 12 Februari 2015. Dari hasil pemeriksaan beta HCG, wanita tersebut dinyatakan positif hamil.
Kapan prediksi persalinan Ibu tersebut?
A. 19 November 2014
B. 19 November 2015
C. 19 Desember 2014
ADVERTISEMENT
D. 19 Oktober 2015
E. 19 Oktober 2014
Jawaban B
2. Seorang wanita berusia 40 tahun hamil selama 32 minggu. Ia datang ke poliklinik untuk memeriksakan kehamilannya. Pasien tersebut mengatakan tidak pernah terjadi keluhan selama kehamilan. Setelah melahirkan, ia tidak punya keinginan untuk mempunyai anak lagi.
Apa metode keluarga berencana yang sebaiknya direkomendasikan untuk pasien tersebut?
a. Pil
b. Suntik
c. Implant
d. Obat
e. Tubektomi
Jawaban : E
3. Seorang wanita datang ke poliklinik kandungan. Setelah diperiksa, ia berstatus obstetri G3P2A0 dan usia kehamilannya 10 minggu. Keluhan yang dialaminya adalah mual, muntah, sering pusing, dan nyeri ulu hati. Keluhannya bukan hanya saat pagi, tetapi hampir sepanjang hari. Berdasarkan hasil pemeriksaan, wanita tersebut mengalami Hiperemesis Gravidarum.
ADVERTISEMENT
Diagnosa keperawatan yang utama yaitu…
A. Perubahan pola nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh
B. Gangguan rasa nyaman nyeri
C. Resiko defisit volume cairan
D. Tidak efektif koping individu
E. Resiko injuri b/d mual muntah
Jawaban : C
4. Pada tanggal 22 Juni 2017, seorang perempuan berusia 25 tahun datang ke poli KIA untuk memeriksakan kehamilannya. Ia mengaku tidak merasakan keluhan apapun, data yang ada HPHT 16 Nopember 2016.
Berapa usia kehamilan perempuan tersebut saat diperiksa ?
A. 6 bulan
B. 5 bulan
C. 6 bula
D. 7 bulan
E. 3 bulan
Jawaban : D
5. Seorang wanita bersia 25 tahun dirawat di ICU karena mengalami kecelakaan kendaran bermotor dan menderita kerusakan otak anoksia. Kondisi sekarang vegetatif menetap dan diberi asupan makanan melalui NGT. Keluarga pasien menghendaki pencabutan NGT karena kondisi pasien yang tidak ada perubahan selama 2 minggu terakhir.
ADVERTISEMENT
Bagaimana tindakan perawat yang tepat untuk menanggapi keluarga klien tersebut berdasarkan kode etik dan legal keperawatan?
a. Segera mencabut NGT sesuai dengan permintaan keluarga
b. Menolak keluarga dengan alasan mempertahankan keadaan klien
c. Memberikan lembar persetujuan/penolakan tindakan medis dan keperawatan
d. Menganjurkan keluarga untuk bersabar dan mengurungkan niatnya
e. Menjelaskan ulang fungsi pemsangan NGT pada keluarga klien tersebut
Jawaban : C
6. Seorang wanita berusia 24 tahun, datang ke puskesmas dengan keluhan mual dan muntah dipagi hari. Dari hasil anamnesa, diperoleh data bahwa ibu tersebut terlambat haid selama 2 minggu. Setelah diterapkan pemeriksaan urin, didapatkan PP test positif. Petugas kesehatan menegakkan diagnosa G1P0A0.
Apa arti diagnosa tenaga kesehatan tersebut?
A. Ibu yang akan melahirkan
ADVERTISEMENT
B. Ibu yang lebih dari sekali melahirkan
C. Ibu yang pertama kali hamil
D. Ibu yang pertama kali melahirkan
E. Ibu yang lebih dari sekali hamil
Jawaban : C
7. Seorang perempuan berusia 30 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan mengalami penurunan nafsu makan sejak hamil. Setelah dilakukan pemeriksaan, hasilnya adalah usia kehamilan wanita tersebut 32 minggu. Sedangkan tinggi fundus uteri 25 cm dan kepala belum masuk PAP. Perawat merencanakan untuk memberikan pendidikan kesehatan tentang nutrisi ketika hamil.
Berapakah prediksi berat badan janin pada kasus tersebut?
A. 2015 gram
B. 2000 gram
C. 1220 gram
D. 1100 gram
E. 1900 gram
Jawaban : A
8. Seorang wanita berusia 21 tahun dirawat di rumah sakit dengan keluhan nyeri ulu hati sudah 2 minggu, mual, muntah, tidak nafsu makan, dan lesu. Hasil pemeriksaannya yaitu pasien mengalami lidah kotor, lemas, dan tekanan darah: 110/70 mmHg.
ADVERTISEMENT
Sedangkan suhu tubuhnya 39°C, pernapasannya 22 kali permenit, dan tes widal 1/200.
Bagaimana penanganan yang tepat untuk masalah pasien tersebut?
A. Memberikan diit lunak dan rendah serat
B. Mengajarkan teknik relaksasi
C. Melakukan kompres hangat
D. Memberikan cairan melalui intravena
E. Melakukan oral hygiene
Jawaban : D
9. Seorang wanita berusia 32 tahun G2P1A0 datang ke puskesmas dengan keluhan nyeri perut dan mengeluarkan keluar lendir darah. Selanjutnya, perawat melakukan VT dan diketahui bahwa selaput ketuban (+), pembukaan 10 cm, presentasi kepala di Hodge IV, portio lunak, dan perineum elastis. Sedangkan His = 4-5 x/ 10 mnt, lamanya 50-60 detik, dan DJJ :120 x/m.
Tindakan utama apa yang perlu diterapkan oleh perawat?
ADVERTISEMENT
A. Melakukan periksa dalam
B. Memecahkan ketuban
C. Mengobservasi DJJ
D. Memimpin persalinan
E. Melakukan episiotomi
Jawaban: B
Contoh soal keperawatan dan kunci jawaban yang dibahas di atas bisa dijadikan referensi untuk belajar secara mandiri. Dengan latihan yang rutin, diharapkan Anda bisa mengerjakan ujian dan menyelesaikan studi dengan tepat waktu. (DLA)