Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Alasan Mengapa Idul Adha Disebut Lebaran Haji oleh Umat Islam
30 Juni 2022 19:09 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Salah satu hari yang ditunggu-tunggu oleh umat Islam akan datang, Hari Raya Idul Adha. Di hari raya yang jatuh di tanggal 10 Dzulhijjah 1443 H dalam kalender Islam ini kita akan menunaikan sholat Ied di pagi harinya. Lalu, kita bisa menyembelih hewan kurban kita yang diberi waktu setelah sholat Ied sampai 2 hari setelah Ied. Karena itulah, Idul Adha dikenal sebagai hari raya kurban. Selain itu, umat Islam juga sering menyebut Idul Adha sebagai lebaran haji. Mengapa Idul Adha disebut lebaran haji? Simak penjelasannya dalam artikel berikut ini.
ADVERTISEMENT
Alasan Idul Adha Disebut Lebaran Haji
Sebelum kita beranjak ke pembahasan lebih lanjut, mari kita lebih mengenal lagi akan Idul Adha . Dikutip dari buku Dakwah Cerdas oleh Dra. Udji Asiyah, M. Si (2016:143), dalam Islam dikenal ada dua hari raya (hari besar), yaitu Idul Fitri dan Idul Adha. Hari raya Idul Fitri didahului dengan puasa Ramadhan, sedangkan Idul Adha diawali dengan sepuluh hari pertama Dzulhijjah dengan berbagai keutamaan dan anjuran untuk memperbanyak ibadah pada siang harinya.
Selain disebut sebagai Idul Adha, lebaran yang satu ini juga disebut lebaran haji. Apa alasan Idul Adha disebut lebaran haji? Hal ini tidak lain karena ketika Idul Adha, banyak saudara-saudara kita dari seluruh dunia sedang menunaikan ibadah haji di Arab Saudi. Bahkan, dari nama bulan saat Idul Adha dirayakan yakni Dzulhijjah, bisa terlihat bahwa pada saat itu banyak umat Muslim sedang menunaikan haji. Hal ini dikarenakan Dzulhijjah berasal dari kata “dzul” yaitu bulan dan “hijjah” yaitu haji.
ADVERTISEMENT
Ada fakta menarik ketika umat Muslim merayakan Idul Adha. Bagi kita yang tidak menunaikan haji, kita disunnahkan untuk sholat Idul Adha di pagi hari. Namun, jamaah haji yang sedang berada di Arab Saudi tidak diharuskan untuk sholat Ied karena pada saat itu mereka sedang sibuk berpindah dari Muzdalifah ke Mina untuk lempar jumroh.
Demikian alasan Idul Adha disebut lebaran haji beserta fakta menarik pada saat lebaran itu dirayakan. Semoga dapat menambah pengetahuan kita semua. (LOV)