Konten dari Pengguna

Alasan Mengapa Motor Membutuhkan Bensin sebagai Bahan Bakar

Berita Terkini
Penulis kumparan
6 Februari 2023 17:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Alasan Mengapa Motor Membutuhkan Bensin. Foto: dok. Dawn McDonald (Unsplash.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Alasan Mengapa Motor Membutuhkan Bensin. Foto: dok. Dawn McDonald (Unsplash.com)
ADVERTISEMENT
Untuk memudahkan dalam bepergian dari satu tempat ke tempat lain, kita menggunakan motor yang digunakan sebagai kendaraan. Biasanya, motor membutuhkan bensin sebagai bahan bakarnya. Mengapa motor membutuhkan bensin? Mari kita simak penjelasannya dalam artikel berikut ini.
ADVERTISEMENT

Alasan Mengapa Motor Membutuhkan Bensin sebagai Bahan Bakar

Penggunaan kendaraan bermotor untuk bepergian menjadi suatu hal lumrah yang dapat kita temukan di sekitar kita. Setiap kendaraan bermotor tentu membutuhkan bahan bakar sebagai sumber energi agar kendaraan dapat bergerak. Bahan bakar yang digunakan kendaraan sangat bermacam-macam, baik berwujud gas maupun cair,
Biasanya jenis bahan bakar yang digunakan kendaraan antara lain avgas (aviation gasoline), avtur (aviation turbine), minyak tanah (kerosene), minyak solar (HSD), minyak diesel (MDF), minyak bakar (MFO), biodiesel, dan bensin. Dari sekian banyaknya jenis bahan bakar yang digunakan kendaraan bermotor, bensin menjadi bahan bakar yang paling banyak digunakan untuk kendaraan yang kita gunakan sehari-hari, khususnya motor. Mengapa motor membutuhkan bensin?
ADVERTISEMENT
Ilustrasi Alasan Mengapa Motor Membutuhkan Bensin. Foto: dok. Dawn McDonald (Unsplash.com)
Sepeda motor membutuhkan bensin sebagai bahan bakar. Hal ini karena bensin berfungsi sebagai sumber energi agar motor dapat bergerak. Pembahasan mengenai penggunaan bensin sebagai bahan bakar kendaraan bermotor dijelaskan dalam buku berjudul Modifikasi Pompa Irigasi Berbahan Bakar Minyak Menjadi Gas yang ditulis oleh Achmad Rijanto, ‎Suesthi Rahayuningsih (2020: 20).
Dalam buku tersebut tertulis bahwa salah satu bahan bakar minyak (BBM) yang sering digunakan adalah bensin. Bensin adalah zat cair yang diperoleh dari hasil pemurnian minyak bumi yang dapat digunakan sebagai bahan bakar motor bensin. Lebih lengkap, pembahasan mengenai apa itu bensin dijelaskan dalam buku Kimia 1 SMA Kelas X yang ditulis oleh Muchtaridi, Apt., M.Si. dan Sandri Justiana, S. Si. (2007: 284).
Ilustrasi Alasan Mengapa Motor Membutuhkan Bensin. Foto: dok. Erik Mclean (Unsplash.com)
Dikutip dari buku tersebut bahwa bensin merupakan fraksi minyak bumi yang paling banyak digunakan masyarakat. Bensin mengandung senyawa hidrokarbon dengan jumlah atom karbon antara 5 hingga 12 yang berasal dari fraksi nafta dan fraksi minyak gas berat hasil penyulingan minyak bumi. Bensin cocok digunakan sebagai bahan bakar kendaraan yang tidak bermesin diesel seperti sepeda motor, dan sebagian kendaraan bermotor roda empat.
ADVERTISEMENT
Itu dia alasan mengapa motor membutuhkan bensin sebagai bahan bakar. Selain bensin, saat ini listrik juga digunakan sebagai bahan bakar untuk kendaraan bermotor seperti mobil dan motor. Selalu gunakan bahan bakar sehemat mungkin agar keberadaannya dapat terus terjaga hingga jangka waktu yang lama. (DAP)