Apa Itu UFC dan Kenapa Kerap Menjadi Pembahasan Olahraga? Ini Jawabannya

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
15 Juni 2024 20:06 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Apa Itu UFC. Sumber: Unsplash/dylan nolte
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Apa Itu UFC. Sumber: Unsplash/dylan nolte
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Apa itu UFC dan kenapa kerap menjadi pembahasan olahraga? UFC merupakan akronim dari Ultimate Fighting Championship, yakni sebuah perusahaan promotor seni bela diri campuran Amerika.
ADVERTISEMENT
Perusahaan yang memiliki basis di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat tersebut adalah promotor MMA terbesar di dunia. Oleh karena itu, banyak petarung MMA meinginkan untuk dapat berkompetisi di UFC.

Apa Itu UFC dan Kenapa Sering Menjadi Pembahasan Olahraga?

Ilustrasi Apa Itu UFC. Sumber: Unsplash/Rikin Katyal
Olahraga sejatinya merupakan kegiatan fisik. Kegiatan tersebut memiliki kegunaan untuk menyehatkan tubuh serta pikiran manusia. Selain merupakan kegiatan fisik, olahraga ternyata juga menjadi bisnis atau usaha bagi beberapa orang.
Fakta mengenai olahraga yang juga menjadi bisnis adalah keberadaan sejumlah perusahaan promotor di dunia. Salah satu contoh adalah UFC di Amerika Serikat. Sebenarnya, apa itu UFC dan mengapa sering menjadi pembahasan olahraga?
UFC merupakan akronim dari Ultimate Fighting Championship, yakni sebuah perusahaan promotor seni bela diri campuran atau mixed martial arts. Promotor MMA (Mixed Martial Arts) tersebut memiliki basis di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat.
ADVERTISEMENT
Layaknya sebuah perusahaan promotor, UFC pun mempunyai tanggung jawab yang besar. Tanggung jawab tersebut mencakup mempromosikan setiap atletnya.

UFC sebagai Promotor Seni Bela Diri Campuran

Ilustrasi Apa Itu UFC. Sumber: Unsplash/Anastase Maragos
Ultimate Fighting Championship (UFC) sebagai promotor MMA tentu memiliki tanggung jawab besar. Terlebih lagi, UFC merupakan perusahaan promotor MMA terbesar di dunia yang menjadi impian para petarung untuk dapat berkompetisi di sana.
UFC sebagai promotor mengemban tanggung jawab untuk mengenal setiap atletnya secara jelas. Dikutip dari buku Manajemen Olahraga, Asmawi, dkk. (2023: 137), promotor bertanggung jawab untuk mempromosikan tim olahraga atau atlet tertentu.
Hal itu juga mencakup mempromosikan melalui media sosial, iklan, atau berbagai macam acara publik. Setiap perusahaan promotor olahraga memiliki peran besar dalam mengembangkan para atlet serta tim olahraga untuk berhasil di tingkat internasional.
ADVERTISEMENT
Setelah menyimak pemaparan di atas, apa itu UFC dan kenapa kerap menjadi pembahasan olahraga? UFC merupakan sebuah perusahaan promotor di Amerika Serikat. UFC sering menjadi pembahasan olahraga karena termasuk promotor MMA terbesar di dunia. (AA)