Konten dari Pengguna

Apa Saja Rekomendasi Anda Bagi Guru agar Praktik Kinerjanya Bisa Meningkat?

Berita Terkini
Penulis kumparan
24 Oktober 2024 21:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Apa Saja Rekomendasi Anda Bagi Guru Agar Praktik Kinerjanya Bisa Meningkat Di Kemudian Hari?, Foto: Unsplash/PonyWang.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Apa Saja Rekomendasi Anda Bagi Guru Agar Praktik Kinerjanya Bisa Meningkat Di Kemudian Hari?, Foto: Unsplash/PonyWang.
ADVERTISEMENT
Apa saja rekomendasi Anda bagi guru agar praktik kinerjanya bisa meningkatkan di kemudian hari? Soal ini adalah pertanyaan dalam PMM yang harus dijawab oleh guru. Terdapat banyak komponen yang harus dilakukan guru agar kinerjanya meningkat.
ADVERTISEMENT
Salah satunya dengan adanya pembekalan, pelatihan, dan pendidikan. Dengan memberikan ilmu atau pelatihan, maka guru akan memperoleh pengetahuan yang baru dan keterampilannya bisa meningkat.

Rekomendasi agar Praktik Kinerjanya Bisa Meningkat

Ilustrasi Apa Saja Rekomendasi Anda Bagi Guru Agar Praktik Kinerjanya Bisa Meningkat Di Kemudian Hari?, Foto: Unsplash/PonyWang.
Dikutip dari buku Inovasi Pembelajaran Digital Dalam Kurikulum Merdeka karya Pontjowulan H.I.A., M.Pd. (2024), PMM bertujuan untuk membantu guru dalam mengimplementasikan Kurikulum Merdeka.
Dalam PMM ini ada materi dan soal sebagai refleksi, sehingga harus dijawab. Salah satunya seperti ‘Apa saja rekomendasi Anda bagi guru agar praktik kinerjanya bisa meningkatkan di kemudian hari?’.

1. Pembekalan yang Relevan

Pembekalan teknologi pendidikan. Teknologi memainkan peran penting dalam pendidikan saat ini.
Guru perlu diberikan pembekalan tentang platform digital, alat bantu pengajaran online, serta cara mengintegrasikan teknologi dalam kelas untuk meningkatkan interaksi dan partisipasi siswa.
ADVERTISEMENT
Selain itu, juga ada pembekalan manajemen kelas. Keterampilan dalam mengelola dinamika kelas dan menangani siswa dengan berbagai karakteristik penting untuk memastikan proses belajar mengajar berlangsung lancar.

2. Pelatihan Berkelanjutan

Guru harus mengikuti pelatihan yang mengajarkan metode pengajaran yang lebih inovatif dan berpusat pada siswa, seperti pembelajaran berbasis proyek (project-based learning), pembelajaran kolaboratif, dan pendekatan inquiry-based learning.
Selain itu, guru sebaiknya dilatih untuk mengembangkan kompetensi sosial dan emosional, baik untuk diri sendiri maupun siswa. Keterampilan ini membantu menciptakan lingkungan belajar yang mendukung perkembangan psikologis siswa.

3. Seminar atau Workshop

Pendidikan lanjutan dapat berupa partisipasi dalam program pertukaran guru atau seminar internasional, yang memungkinkan guru belajar dari pendekatan-pendekatan global.

4. Komunitas Belajar Guru

Mengadakan kelompok diskusi rutin antar-guru, baik di sekolah maupun lintas sekolah, untuk berbagi praktik terbaik, tantangan yang dihadapi, serta solusi. Komunitas ini bisa menjadi wadah refleksi diri dan saling mendukung.
ADVERTISEMENT
Itulah jawaban soal ‘Apa saja rekomendasi Anda bagi guru agar praktik kinerjanya bisa meningkatkan di kemudian hari?’. Salah satunya dengan adanya pembekalan dan pelatihan. (Umi)