Arti Al-Baqarah yang Termasuk Surat Madaniyah dalam Islam

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
25 Maret 2024 19:06 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Surat Al-Baqarah Termasuk Surat Madaniyah, Al-Baqarah Artinya, Sumber Unsplash Mataq Arul Ulum
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Surat Al-Baqarah Termasuk Surat Madaniyah, Al-Baqarah Artinya, Sumber Unsplash Mataq Arul Ulum
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Al-Qur'an memiliki 114 surat. Salah satunya adalah Al-Baqarah yang menjadi surat kedua dalam kitab suci agama Islam tersebut. Surat Al-Baqarah termasuk surat Madaniyah, Al-Baqarah artinya sapi betina.
ADVERTISEMENT
Ada kisah menarik di balik arti tersebut. Kisah ini merupakan salah satu sejarah Islam yang patut dipahami oleh umat muslim.

Surat Al Baqarah Termasuk Surat Madaniyah, Al-Baqarah Artinya Sapi Betina

Ilustrasi surat al baqarah termasuk surat madaniyah, al baqarah artinya, Photo by Masjid Pogung Dalangan on Unspla
Menurut buku Shadow Teacher, Yulinarti Setianingrum, S.Pd (2019: 123), Alquran merupakan kitab suci yang istimewa. Salah satu keistimewaannya adalah satu-satunya kitab suci yang dijamin keasliannya oleh Allah Swt.
Al-Qur'an memuat berbagai surat termasuk Al-Baqarah. Surat Al-Baqarah termasuk surat Madaniyah, Al-Baqarah artinya sapi betina. Lantas, mengapa dinamai demikian?
Arti Al-Baqarah berkaitan dengan ayat 67-74 dari surat itu sendiri, yaitu kisah tentang perintah Allah kepada Bani Israil untuk menyembelih sapi betina. Hal ini terjadi pada zaman Nabi Musa as.

Kisah Penyembelihan Sapi Betina dalam Al-Baqarah

Dahulu, ada seseorang yang kaya raya di kalangan Bani Israil. Orang tersebut memiliki sepupu yang fakir. Masalah muncul karena tak ada ahli waris dari orang kaya tersebut selain sepupu yang fakir ini.
ADVERTISEMENT
Oleh sebab itu, sepupu ini membunuh orang kaya tersebut karena tidak lekas meninggal dunia. Dengan semikian, sepupu tersebut bisa mewarisi hartanya yang melimpah. Setelah membunuhnya, mayat orang kaya tersebut dibawa ke pelataran desa lainnya.
Kemudian, sepupu fakir ini berpura-pura untuk menuntut balas atas kematian orang kaya tersebut. Hal ini dilakukan dengan mendatangi Nabi Musa as. bersama orang-orang untuk memohon agar berdoa kepada Allah Swt. tujuannya adalah untuk mengetahui siapa pembunuh orang itu.
Setelah itu, Nabi Musa as. meminta orang-orang tersebut untuk menyembelih sapi betina. Sapi betina ini sendiri dimiliki oleh pemuda saleh yang sangat berbakti kepada ibunya. Sapi inipun dibeli dengan emas sepenuh kulit sapi.
Setelah disembelih, bagian sapi tersebut dipukulkan kepada orang kaya yang telah dibunuh sebelumnya. Orang inipun hidup lagi dan memberi tahu bahwa sepupunya lah yang membunuhnya.Setelah itu, orang tersebut meninggal dunia lagi dan sepupu yang membunuhnya tak memperoleh warisan.
ADVERTISEMENT
Jadi, surat Al-Baqarah termasuk surat Madaniyah, Al-Baqarah artinya sapi betina. Hal ini sesuai dengan kisah penyembelihan sapi betina di zaman Nabi Musa as. yang tercantum pada surat tersebut ayat 67-74. (LOV)