Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Arti Lambang Pramuka, Penuh Makna dan Filosofi
18 Juni 2021 13:42 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bagi Anda yang sedang berniat mengikuti kegiatan pramuka di sekolah ataupun di perguruan tinggi, penting sekali untuk mengetahui arti lambang pramuka. Hal ini karena simbol dari organisasi tersebut memiliki makna dan nilai filosofis sangat yang sangat mendalam dan patut diketahui bagi para anggotanya.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Buku Panduan Pramuka Penggalang oleh Agus & Anwari (2015: 48), dijelaskan bahwa lambang pramuka pada wanita yaitu tunas kelapa yang dijahit di kerah kiri baju pramuka. Sedangkan untuk laki-laki, tunas kelapa berada di kantung sebelah kiri. Adapun emblem lokasi wilayah gerakan pramuka yang berdasarkan provinsi dijahit di lengan kanan pada baju pramuka.
Arti Lambang Pramuka
Berikut ini arti lambang pramuka yang perlu diketahui:
1. Buah Kelapa/Nyiur
Buah kelapa atau nyiur yang dalam masa tumbuh dinamakan dengan “cikal”. Cikal bakal dalam Bahasa Indonesia artinya yaitu penduduk asli yang memberikan generasi baru untuk pertama kali. Jadi, buah kelapa yang tumbuh tersebut mengandung filosofi bahwa pramuka merupakan cikal bakal dan inti dari kelangsungan hidup bangsa Indonesia.
ADVERTISEMENT
2. Buah Kelapa Mudah Bertahan Hidup
Seperti yang kita tahu, bahwa buah kelapa merupakan buah yang mampu bertahan lama di berbagai situasi maupun kondisi. Filosofinya yaitu setiap anggota pramuka merupakan seorang dengan jasmani dan rohani yang sehat, kuat, gigih dan bertekad kuat dalam menghadapi berbagai tantangan hidup.
3. Pohon Kelapa Dapat Tumbuh di Mana Saja
Pohon kelapa merupakan jenis pohon yang dapat tumbuh di daerah mana saja, entah itu wilayah tropis, pesisir pantai dan lain sebagainya. Arti lambang pramuka tersebut menandakan bahwa setiap anggota pramuka harus memiliki kemampuan adaptasi yang baik di berbagai tempat. Mereka juga mampu untuk menyesuaikan diri dengan kondisi yang ada di sekitarnya.
4. Pohon Kelapa Tumbuh Lurus dan Menjulang
ADVERTISEMENT
Pohon kelapa tidak memiliki batang dan karakteristiknya tumbuh dengan lurus dan menjulang. Bahkan, pohon kelapa disebut-sebut sebagai salah satu pohon tertinggi di Indonesia.
Hal ini menandakan bahwa setiap anggota pramuka memiliki cita-cita yang tinggi dan memiliki tekad yang lurus untuk menggapainya. Ia memiliki prinsip dan tidak akan mudah terombang-ambing oleh segala sesuatu yang dapat menghambat tumbuh-kembangnya.
5. Kelapa Termasuk Tumbuhan Serbaguna
Kelapa termasuk pohon yang serbaguna karena dari ujung daun sampai akarnya memiliki manfaat untuk kehidupan. Hal ini bermakna bahwa setiap anggota pramuka merupakan orang yang berguna bagi tanah air Indonesia dan tentunya berguna untuk umat manusia.
6. Akar Kelapa Tumbuh Kuat di Tanah
Akar kelapa sangat kuat dan tidak mudah tercerabut dari tanah. Lambang tersebut memiliki filosofi bahwa setiap anggota pramuka berpegang pada dasar-dasar yang benar, kuat dan nyata untuk memperkuat diri dalam meraih cita-citanya. (DLA)
ADVERTISEMENT