Arti Warna Abu-Abu untuk Interior Rumah

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
20 Juli 2022 20:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi  arti warna abu-abu untuk interior rumah, Sumber foto Yunming Wang on Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi arti warna abu-abu untuk interior rumah, Sumber foto Yunming Wang on Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Setiap warna yang sering kita temui dalam kehidupan sehari-hari ternyata memiliki arti masing-masing. Dengan mengetahui arti warna maka Anda bisa mempengaruhi psikologi seseorang, karena warna merupakan salah satu elemen penting dalam kehidupan. Selain itu sangat penting untuk mengetahui arti dari masing-masing warna, salah satu kegunaannya adalah untuk menentukan desain dari interior rumah Anda. Berikut adalah ulasan mengenai arti warna abu-abu untuk interior rumah.
ADVERTISEMENT

Arti Warna Abu-Abu

Ilustrasi arti warna abu-abu untuk interior rumah, Sumber foto Stefan Spassov on Unsplash
Dikutip dari buku A-Z Warna Interior: Rumah Tinggal karya Wirania Swasty, (PT Niaga Swadaya) dijelaskan bahwa abu-abu merupakan warna yang dianggap paling netral. Berbagai macam warna dengan abu-abu bermacam-macam tingkatan melambangkan ketenangan dan kesederhanaan.
Warna abu-abu juga mengandung arti bijaksana, dewasa, tidak egois, dan seimbang. Konotasi negatifnya adalah lamban, kuno, lemah, kehabisan energi, dan kotor.
Karena warnanya tergolong netral atau seimbang, warna ini banyak dipakai untuk warna alat-alat elektronik, kendaraan, perangkat dapur, dan rumah. Warna ini cenderung netral.
Abu-abu tidak menunjukkan arti yang jelas. Tidak terang dan sama sekali bebas dari kecenderungan psikologi. Oleh sebab itu, abu-abu sangat digemari pada bangunan bergaya modern dan minimalis.
ADVERTISEMENT
Dari perspektif psikologi warna, abu-abu memiliki arti warna kompromi, karena tidak hitam atau putih. Warna ini adalah transisi antara dua non-warna. Semakin pekat warna abu-abu, maka terkesan semakin dramatis dan misterius jadinya.
Semakin pucat warna abu-abu atau semakin dekat dengan warna perak atau putih, maka terkesan semakin terang, semarak, dan terbuka.
Kata kunci positif untuk abu-abu antara lain konservatif, bermartabat, netral, tidak memihak, profesional, dewasa, cerdas, klasik, solid, stabil, menenangkan, menyayangi, elegan, formal dan dapat diandalkan.
Dalam desain interior sendiri warna abu dikenal memiliki tiga jenis yaitu sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
Demikian adalah pembahasan arti warna abu-abu untuk desain interior rumah. (WWN)