Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Besaran Zakat Fitrah untuk 3 Orang Berapa Kg? Ini Penjelasannya
8 April 2024 17:02 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Zakat fitrah adalah salah satu ibadah yang wajib dikerjakan oleh umat muslim di bulan Ramadan hingga sebelum pelaksanaan salat Idulfitri. Lantas, yang sering menjadi pertanyaan adalah besaran zakat fitrah untuk 3 orang berapa kg?
ADVERTISEMENT
Pertanyaan tersebut hampir selalu muncul setiap tahunnya. Biasanya, pertanyaan ini diajukan oleh umat muslim yang akan membayarkan zakat fitrah anggota keluarganya. Jadi, ia perlu menyiapkan zakat fitrah sesuai dengan jumlah orang yang akan membayar zakat.
Besaran Zakat Fitrah untuk 3 Orang Berapa Kg?
Zakat adalah salah satu dari lima rukun Islam yang wajib ditunaikan setiap muslim. Setiap tahunnya, umat muslim yang mempunyai harta menuurt ketentuan yang ditetapkan syariat Islam, diwajibkan untuk membayar zakat.
Mengutip dari buku Handbook Zakat, Tika Widiastuti, Wisudanto, dan Sulistya Rusgianto (2019:1), zakat merupakan sistem dan instrumen yang sangat khas dari sistem ekonomi Islam yang memiliki fungsi utama mendistribusikan kekayaan dari golongan masyarakat yang kaya dalam ukuran yang sudah ditentukan, kepada golongan masyarakat penerima yang sudah ditentukan.
ADVERTISEMENT
Sementara pengertian zakat fitrah, dikutip dari laman baznas.go.id, adalah zakat yang diwajibkan atas setiap jiwa, baik lelaki dan perempuan muslim, yang yang dilakukan pada bulan Ramadan pada Idulfitri.
Lantas, yang menjadi pertanyaan adalah besaran zakat fitrah untuk 3 orang berapa kg? Jawabannya adalah sebesar 7,5 kg atau 10,5 liter. Hal ini karena setiap individu, diwajibkan membayar zakat fitrah sebesar 2,5 kg atau 3,5 liter.
Adapun sebagian besar ulama membolehkan zakat fitrah dibayarkan dalam bentuk uang yang nilainya setara dengan 1 sha' gandum, beras, ataupun kurma. Jadi, tidak heran jika sekarang ini banyak juga umat muslim yang membayar zakat fitrah dalam bentuk uang tunai.
Sementara kewajiban bagi setiap muslim untuk membayar zakat fitrah di bulan Ramadan, sudah dijelaskan dalam hadis Bukhari Muslim yang berbunyi sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
Demikian ulasan singkat yang dapat menjawab pertanyaan tentang 'zakat fitrah untuk 3 orang berapa kg'. Semoga bermanfaat. (Anne)