Konten dari Pengguna

Buang Air Kecil yang Normal Berapa Jam Sekali? Ini Jawabannya

Berita Terkini
Penulis kumparan
11 Agustus 2023 19:17 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Buang Air Kecil yang Normal Berapa Jam Sekali?                      Sumber Unsplash/Help Stay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Buang Air Kecil yang Normal Berapa Jam Sekali? Sumber Unsplash/Help Stay
ADVERTISEMENT
Buang air kecil berfungsi untuk membuang kotoran dan racun dalam tubuh. Buang air kecil yang normal berapa jam sekali?
ADVERTISEMENT
Tanda ingin buang air kecil berarti menandakan fungsi organ tubuh yang normal. Namun sebagian orang mengalaminya terlalu sering, dan sebagian lainnya tidak terlalu sering.

Buang Air Kecil yang Normal Berapa Jam Sekali? Ketahui Jawabannya

Ilustrasi Buang Air Kecil yang Normal Berapa Jam Sekali? Sumber Unsplash/Syed Umer
Konsumsi cairan yang masuk merupakan salah satu faktor perbedaan frekuensi buang air kecil. Berikut adalah penjelasan untuk pertanyaan buang air kecil yang normal berapa jam sekali.
Secara normal, kandung kemih memproduksi air seni dalam setiap jamnya kurang lebih 50 cc. Kapasitas kandung kemih normal umumnya adalah 300 - 600 cc.
Apabila volume kandung kemih terisi kurang lebih 200 cc, maka sudah cukup memberi sensasi untuk terasa buang air kecil, meskipun belum begitu mendesak.
Dalam kondisi normal, selama 4 atau 6 jam jelas kandung kemih sudah waktunya untuk dikosongkan. Sering menahan keinginan untuk buang air kecil berbahaya karena dapat menyebabkan penyakit.
ADVERTISEMENT

Mekanisme Pembentukan Urine

Sistem ekskresi adalah sistem yang mengatur pembuangan zat-zat sisa metabolisme yang beracun bagi tubuh, termasuk urine.
Mekanisme pembentukan urine terdiri atas 3 tahapan. Berdasarkan buku IPA untuk SMP/MTs Kelas VIII, Evy Aldiyah (2023:36), berikut adalah penjelasan dari tahapan tersebut.
Urine yang dikeluarkan dari ginjal akan melalui saluran ureter menuju kantung urine. Kantung urine manusia dapat menampung sebanyak 0,5 liter urine.
ADVERTISEMENT
Dinding kantung urine bersifat elastis dan mengandung otot spinkter. Akibat kerja otot spinkter maka urine dapat keluar dari tubuh melalui uretra.
Buang air kecil yang normal berapa jam sekali? Dalam keadaan normal, orang buang air kecil setiap 4 - 6 jam sekali untuk mengosongkan kandung kemih.(DK)