Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.87.1
Konten dari Pengguna
Candi Peninggalan Kerajaan Majapahit dan Lokasinya
26 Juli 2021 18:37 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sebelum berdirinya Indonesia seperti saat ini, terdapat sederet kerajaan yang berkuasa di bumi Indonesia, salah satunya adalah kerajaan Majapahit . Selama kejayaan hingga masa berakhir kekuasaannya, kerajaan ini memiliki sederet peninggalan bersejarah di tanah kekuasaannya.
ADVERTISEMENT
Peninggalan Kerajaan Majapahit Lengkap dengan Lokasinya
Kerajaan Majapahit merupakan kerajaan yang disebut-sebut sebagai kerajaan adidaya yang pernah berkuasa dan berjaya di atas bumi Indonesia . Dari buku berjudul Sejarah 8 Kerajaan Terbesar di Indonesia yang disusun oleh Siti Nur Aidah dan Tim Penerbit KBM Indonesia (2021:1) Kerajaan Majapahit adalah salah satu kerajaan terbesar yang pernah dimiliki Indonesia yang berdiri pada abad ke-13. Majapahit juga menjadi kerajaan Hindu-Budha terakhir yang menguasai Nusantara.
Setelah masa keruntuhannya, Kerajaan Majapahit ini meninggalkan cukup banyak benda, prasasti atau bahkan bangunan bersejarah. Salah satunya adalah bangunan candi . Berikut ini adalah sederet candi peninggalan kerajaan Majapahit lengkap dengan lokasinya:
ADVERTISEMENT
Candi Bajang Ratu
Candi Bajang Ratu merupakan candi peninggalan kerajaan Majapahit yang terletak di Dukuh Kraton, Desa Temon, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, sekitar 3,5 km dari Candi Wringinlawang dan sekitar 600 m dari Candi Tikus.
Candi Brahu
Candi Brahu merupakan candi yang terletak di kawasan situs arkeologi Trowulan di Dukuh Jambu Mente, Desa Bejijong, Kecamatan Trowulan, Mojokerto, Jawa Timur.
Candi Cetho
Seperti namanya, candi peninggalan kerajaan Majapahit ini terletak di Dusun Cetho, Desa Gumeng, Kecamatan Jenawi, Karanganyar, Jawa Tengah.
Candi Wringinlawang
Candi ini terletak di Dukuh Wringinlawang, Desa Jati Pasar, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, tepatnya 11 km dari Mojokerto ke arah Jombang.
Candi Penataran
Candi Penataran atau yang juga dikenal dengan nama Candi Palah adalah candi yang terletak di Desa Penataran, Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
Candi Sukuh
Candi Sukuh peninggalan kerajaan Majapahit ini terletak di Desa Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Karanganyar, Jawa Tengah, 36 km dari Surakarta atau 20 km dari Kota Karanganyar.
Candi Pari
Candi Pari merupakan candi yang terletak di Desa Candi Pari, Kecamatan Porong, Sidoarjo, Jawa Timur.
Candi Jabung
Bangunan bersejarah peninggalan Majapahit ini berlokasi di Desa Jabung, Kecamatan Paiton, Probolinggo, Jawa Timur.
Candi Tikus
Seperti Candi Brahu, Candi ini juga sama-sama berlokasi di situs arkeologi Trowulan di Dukuh Jambu Mente, Desa Bejijong, Kecamatan Trowulan, Mojokerto, Jawa Timur.
Itulah sederet candi peninggalan kerajaan Majapahit lengkap dengan lokasinya yang dapat Anda kunjungi untuk mempelajari kerajaan Majapahit. Semoga bermanfaat. (DAP)