Konten dari Pengguna

Cara Menabung Uang Jajan 2000 bagi Anak Sekolah

Berita Terkini
Penulis kumparan
21 Juli 2022 23:53 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Menabung Uang Jajan 2000, Foto Pexels Debraj Chanda
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Menabung Uang Jajan 2000, Foto Pexels Debraj Chanda
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bagi kalian anak sekolah, berapa uang jajan kalian sehari-hari? Apakah 10.000 atau malah 50.000? Jika kalian masih mendapatkan uang jajan setiap hari, kalian patut bersyukur karena tidak semua anak bisa mendapatkan uang jajan seperti kalian. Namun, ada baiknya kalian tidak hanya menghabiskan uang jajan kalian untuk membeli makanan atau barang-barang konsumtif lainnya. Kalian bisa mulai belajar menabung agar kalian punya uang simpanan dan uang jajan kalian tidak sia-sia. Tidak usah menabung banyak dulu, kalian bisa menabung mulai dari 2000. Berikut cara menabung uang jajan 2000 bagi anak sekolah.
ADVERTISEMENT

Cara Menabung Uang Jajan 2000

Mendapatkan uang jajan memang sebuah kebahagiaan tersendiri. Bagaimana tidak, kita bisa membeli apapun yang kita suka dengan uang jajan. Mulai dari makanan, mainan, sampai aksesoris yang sedang tren saat ini. Namun menghabiskan semua uang jajan tentunya tidak baik bagi kita. Mengapa demikian?
Jika kita hanya menghabiskan uang jajan, maka kita tidak akan punya pegangan uang apapun. Bahkan bila kita tiba-tiba dalam keadaan darurat atau kita ingin membeli sesuatu yang mahal, kita tidak punya uang untuk memenuhinya. Oleh sebab itu, lebih baik kita mencoba menabung.
Ilustrasi Cara Menabung Uang Jajan 2000, Foto Pexels Maitree Rimthong
Mengutip buku Ayo Menabung oleh Tejasari CFP (2013:6), menabung adalah mengumpulkan uang sedikit demi sedikt. Semakin lama uang yang terkumpul akan menjadi banyak. Oleh karena itu, kita tidak perlu untuk menabung banyak-banyak dahulu. Cobalah untuk menabung mulai dari sedikit seperti cara menabung uang jajan 2000 untuk pelajar berikut ini:
ADVERTISEMENT
1. Sebelum kalian menghabiskan semua uang jajanmu, sebaiknya kalian sisihkan dahulu uang 2000 milik kalian
2. Letakkan uang 2000 kalian di tempat yang aman dan tidak bisa kalian ambil, seperti celengan
3. Jika uang kalian sudah terkumpul banyak, kalian bisa memasukkannya ke bank khusus tabungan. Kalian bisa mencari bank dengan biaya admin terkecil. Namun, kalian tidak perlu mencetak ATM agar kalian tidak bisa mengambil uangmu dengan mudah. Kalian bisa minta tolong kepada orang tua terkait hal ini.
Demikian cara menabung uang jajan 2000 untuk anak sekolah. Jika sudah punya tabungan, gunakan tabungan kalian dengan bijak ya. (LOV)