Konten dari Pengguna

Contoh Latar Belakang Laporan PKL yang Lengkap

Berita Terkini
Penulis kumparan
18 Juni 2021 13:32 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Menulis Laporan PKL. (Foto: https://pixabay.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Menulis Laporan PKL. (Foto: https://pixabay.com)
ADVERTISEMENT
PKL (Pelatihan/Praktik Kerja Lapangan) merupakan jenis pelatihan yang dilakukan di lingkungan kerja langsung. PKL dapat dilakukan oleh Siswa SMA/SMK, mahasiswa, maupun karyawan baru. Dikutip dari buku Manajemen Sumber Daya Manusia–Memasuki Revolusi Industri 4.0 yang ditulis oleh Dr. Sumanto (2020: 153), PKL ditujukan agar peserta pelatihan mendapat pengalaman kerja secara langsung dengan keahlian tertentu. PKL umumnya terdiri atas beberapa tahapan, yaitu persiapan peserta pelatihan, penyampaian informasi, praktik peserta pelatihan, dan kemudian kegiatan tindak lanjut.
ADVERTISEMENT
Selain melakukan pelatihan, biasanya siswa dan mahasiswa diminta untuk menuliskan laporan yang dituliskan dalam bentuk tulisan ilmiah berdasarkan data yang telah ia peroleh selama pelatihan. Namun, seringkali siswa dan mahasiswa kesulitan untuk menuliskan laporan PKL. Biasanya hal tersebut dikarenakan keterbatasan dalam penguasaan teknik penulisan ilmiah.
Ketika ingin menulis ilmiah, perlu dipahami bahwa bagian paling awal yang harus dirumuskan adalah pendahuluan, yang berisi uraian singkat tentang latar belakang, masalah, dan tujuan. Dikutip dari buku Strategi dan Teknik Penulisan Karya Tulis Ilmiah dan Publikasi yang ditulis oleh Ameilia & Nurliana (2019: 15), latar belakang masalah merupakan bagian yang mengungkapkan permasalahan yang muncul disertai dengan fakta-fakta empiris.

Contoh Latar Belakang Laporan PKL

Berikut contoh latar belakang laporan PKL yang dikutip dari laporan yang berjudul Sistem Informasi Trading Berbasis Website Menggunakan Framework Laravel yang ditulis oleh Andhika Prasetyo Utomo (2019: 1).
Contoh Latar Belakang Laporan PKL. (Sumber: Andhika Prasetyo Utomo 2019)
Pada latar belakang laporan, uraian harus didukung atau disertai dengan fakta-fakta empiris supaya masalah dapat dijelaskan dengan tepat. Selamat mencoba membuat latar belakang untuk laporan PKL kamu! (CHL)
ADVERTISEMENT