Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Contoh Latihan Kebugaran Jasmani beserta Penjelasannya
3 Maret 2024 18:06 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Terdapat banyak contoh kebugaran jasmani yang perlu diketahui. Kebugaran jasmani ini meliputi kekuatan, daya otot, daya tahan, kecepatan, kelincahan, keseimbangan, koordinasi, reaksi, daya lentur, dan ketepatan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Pembelajaran Kebugaran Jasmani, Anggi Setia Lengkana, dkk, (2021:2), kebugaran jasmani adalah keadaan umum kesehatan dan kesejahteraan dan kemampuan untuk melakukan aspek olahraga, pekerjaan, dan aktivitas sehari-hari.
Contoh Latihan Kebugaran Jasmani
Kebugaran jasmani adalah faktor penting untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Berikut merupakan contoh latihan kebugaran jasmani beserta penjelasannya.
1. Lari
Lari adalah olahraga tertua di dunia. Sebelum lari menjadi olahraga, cabang olahraga ini sudah dikenal pada peradaban manusia zaman dahulu.
Secara umum, tidak ada perbedaan yang signifikan antara berjalan dan berlari. Berjalan dan berlari merupakan gerakan yang melibatkan pergerakan tubuh dari satu titik ke titik lain dengan menggunakan langkah bergantian.
2. Sit-up
Sit-up merupakan gerakan yang melibatkan pinggul dan pantat dengan lutut terangkat dan dilakukan berulang kali. Sit-up memang tidak mudah bagi pemula, tetapi setelah terbiasa, akan terasa nyaman dan mudah. Pria biasanya melakukan latihan ini untuk mengencangkan perutnya.
ADVERTISEMENT
3. Push-Up
Push-up merupakan aktivitas fisik yang bermanfaat untuk melatih otot yang mudah dan dapat dilakukan oleh semua orang, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa untuk menjaga kebugaran jasmani melalui push-up.
4. Bench Press
Bench press merupakan salah satu latihan yang cocok untuk memperkuat otot dada, bahu, dan trisep. Selain untuk memperbaiki penampilan tubuh, hasil dari latihan bench yang teratur juga akan bermanfaat dalam aktivitas sehari-hari.
5. Pull-up
Pull-up merupakan salah satu latihan penguatan otot bagian atas yang bisa dilakukan secara praktis di rumah atau di kantor. Bagi yang ingin melakukan pull-up dapat berlatih olahraga ini sendiri atau dengan peralatan yang dapat dibeli di toko olahraga.
6. Back-up
Sama seperti push-up dan sit-up, back-up adalah adalah jenis latihan yang sederhana dan mudah dilakukan. Manfaat back-up antara lain memperkuat otot lengan, melatih dan mengembangkan otot perut dan dada, serta meningkatkan kesehatan jantung.
ADVERTISEMENT
7. Squat jump
Squat jump merupakan salah satu bentuk latihan fisik yang membawa banyak manfaat bagi kesehatan dan kebugaran tubuh. Manfaat latihan squat jump antara lain melatih kelenturan, memperkuat otot kaki, serta membantu pembakaran kalori dan lemak tubuh.
Itulah beberapa contoh latihan kebugaran jasmani yang bisa dilakukan untuk mendapatkan tubuh yang sehat dan kuat.(GLG)