Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Contoh Soal Kemampuan Kuantitatif dan Pembahasannya
29 Juni 2023 19:27 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Hasil Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT ) 2023 telah diumumkan, selamat bagi yang telah lulus dan jangan berkecil hati bagi yang belum lulus. Sebagai persiapan mengikuti tes tahun depan, berikut contoh soal kemampuan kuantitatif yang termasuk dalam bagian tes SNBT.
ADVERTISEMENT
Tes kemampuan kuantitatif adalah tes kedalaman materi terkait mata pelajaran Matematika . Tes ini menuntut logika berpikir yang ditampilkan melalui angka dan simbol.
5 Contoh Soal Kemampuan Kuantitatif dan Pembahasannya
Tes kemampuan kuantitatif termasuk dalam bagian Tes Potensi Akademik (TPA) yang lazim digunakan untuk tes masuk Perguruan Tinggi atau Instansi.
Berdasarkan buku Kupas Tuntas Tes Potensi Akademik Masuk Perguruan Tinggi oleh Aryo Dewantara - R. Citra Kumala (2010), tes kemampuan kuantitatif meliputi tes kecerdasan, tes seri angka dan huruf, tes kemampuan numerik (numerical test), serta tes aritmatik (arithmetical test).
Berikut adalah beberapa contoh soal kemampuan kuantitatif:
1. Jika 6p / 2q - 1 = 3 dengan p dan q adalah bilangan asli, maka...
ADVERTISEMENT
A. p < q
B. p > q
C. p = q
D. Hubungan p dan q tidak dapat ditentukan
Jawaban: A
6p / 2q - 1 = 3
3(2q - 1) = 6p
6q - 3 = 6p
q - 1/2 = p
q = 1/2 + p
Perhatikan bahwa q selalu 1/2 lebih besar dari pada p, maka jelas bahwa q > p atau p < q
2. x/y adalah suatu pecahan. Jika x ditambah 1 dan y ditambah 3 maka hasilnya adalah 3/5. Jika x dikurangi 1 dan y ditambah 4 maka hasilnya adalah...
A. 1/7
B. 1/6
C. 2/7
D. 2/6
Jawaban: A
x + 1/y + 2 = 3/5
ADVERTISEMENT
(x+1)-2/(y+2)+2 = 3-2/5+2
x-1/y+4 = 1/7
3. Jika x = 2y, y = 3z, dan xyz = 3888 maka...
A. x < y
B. y < z
C. y < z
D. y < x
Jawaban: D
x = 2y
y = 3z
2y = 6z
Diperoleh x = 2y = 6z
Diketahui xyz = 3888, jadi ketiganya positif
Karena x = 2y = 6z maka pastilah x > y > z atau berlaku juga y < x
4. (1 2/3 + 1 3/4) - 7/12 = 1 2/3 + (1 3/4 - x) nilai x = ...
A. 1 3/4
B. 1 1/3
C. 1 7/12
D. 7/12
Jawaban: D
ADVERTISEMENT
(1 2/3 + 1 3/4) - 7/12 = 1 2/3 + (1 3/4 - x)
1 2/3 + 1 3/4 - 7/12 = 1 2/3 + 1 3/4 - x
x = 7/12
5. 8[16] 4
6[3] 12
A[27] 3
Berapakah nilai A?
A. 5
B. 7
C. 9
D. 11
Jawaban: C
8[16] 4
6[3] 12
Mempunyai pola a[b]c = a2 = b.c
Maka, A[27] 3 => A2 = 27.3 = 81 => A = 9
Demikian beberapa contoh soal kemampuan kuantitatif untuk dapat dipelajari dirumah. Selamat belajar.
(ARD)