Konten dari Pengguna

Isi Surat Ali Imran 190 tentang Tanda-Tanda Kebesaran Allah Swt

Berita Terkini
Penulis kumparan
21 Maret 2024 17:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Ali Imran 190. Sumber: Unsplash/GR Stocks
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Ali Imran 190. Sumber: Unsplash/GR Stocks
ADVERTISEMENT
Surat Ali Imron 190 merupakan ayat Alquran yang menjelaskan tentang tanda-tanda kebesaran Allah Swt. Salah satu tanda kebesaran Allah Swt. dalam surat tersebut adalah terjadinya pergantian malam dan siang.
ADVERTISEMENT
Alquran dalam kepercayaan agama Islam memang merupakan kitab suci yang kekal dan kaya dengan berbagai ilmu pengetahuan. Kitab tersebut merupakan wahyu Allah Swt. kepada nabi-Nya, Nabi Muhammad saw.

Isi Surat Ali Imran 190

Ilustrasi Ali Imran 190. Sumber: Unsplash/Masjid Pogung Dalangan
Ali Imran merupakan surat ketiga dalam kitab suci Alquran. Layaknya surat dalam Alquran, Ali Imran pun memuat berbagai macam penjelasan, baik itu tentang kehidupan, ilmu pengetahuan, maupun tanda-tanda kebesaran Allah Swt.
Salah satu contoh adalah Surat Ali Imron 190. Dikutip dari laman Qur’an Kemenag, quran.kemenag.go.id, berikut adalah bacaan dan arti Surat Ali Imran ayat 190.
اِنَّ فِيْ خَلْقِ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِ وَاخْتِلَافِ الَّيْلِ وَالنَّهَارِ لَاٰيٰتٍ لِّاُولِى الْاَلْبَابِۙ
Inna fī khalqis-samāwāti wal-arḍi wakhtilāfil-laili wan-nahāri la'āyātil li'ulil-albāb(i).
ADVERTISEMENT
Berdasarkan bacaan di atas, jelas bahwa isi Surat Ali Imran ayat 190 adalah memberi penjelasan mengenai tanda-tanda kebesaran Allah Swt. Allah Swt. adalah Sang Maha Kuasa yang menciptakan langit dan bumi serta pergantian malam dan siang.

Alquran adalah Penyempurna

Ilustrasi Ali Imran 190. Sumber: Unsplash/Masjid MABA
Menurut ajaran Islam, Allah Swt. pernah menurunkan tiga kitab sebelum menurunkan Alquran. Kitab tersebut adalah Zabur yang diturunkan kepada Nabi Daud a.s., Taurat yang diturunkan kepada Nabi Musa a.s., dan Injil yang diturunkan kepada Nabi Isa a.s.
Setelah menurunkan kitab-kitab tersebut, Allah Swt. menurunkan Alquran kepada Nabi Muhammad saw. Dikutip dari buku Be Smart Pendidikan Agama Islam untuk Kelas VIII, Yustiani (2008: 10), Alquran merupakan pembenaran, pelengkap, dan penyempurna kitab-kitab terdahulu.
ADVERTISEMENT
Allah Swt. menjelaskan berbagai macam aspek kehidupan dalam Alquran, baik itu di dunia maupun akhirat. Mengutip dari buku yang sama, Yustiani (2008: 10), isi pokok kitab suci Alquran, yaitu:
Berdasarkan pemaparan di atas, diketahui bahwa Alquran merupakan kitab suci umat Islam yang memuat banyak penjelasan. Salah satunya adalah Surat Ali Imran 190 yang menjelaskan tanda-tanda kebesaran Allah Swt. Wallahu a’lam bishawab. (AA)