Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Istilah untuk Proses Memisahkan Partikel Kecil dari Partikel yang Lebih Besar
15 Mei 2024 17:01 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Mempelajari ilmu sains adalah hal yang menyenangkan karena berkaitan erat dengan kehidupan sehari-hari. Adapun istilah untuk proses memisahkan partikel kecil dari partikel yang lebih besar adalah pemisahan campuran dengan cara pengayakan.
ADVERTISEMENT
Metode ini sebenarnya umum dilakukan dalam kehidupan sehari-hari. Bahkan orang yang tidak mempelajari metode pemisahan campuran ini pun juga kerap melakukannya tanpa disadari.
Istilah untuk Proses Melakukan Pemisahan Partikel Kecil dari Partikel yang Lebih Besar dalam Pemisahan Campuran
Mengutip dari buku Memahami Unsur, Senyawa, dan Campuran, Novita Fardhilah (2020), pengertian campuran adalah gabungan dari zat-zat yang berbeda dan dapat dipisahkan karena zat-zat tersebut mempunyai sifat fisik yang berbeda, seperti mempunyai titik didih yang berbeda.
Umumnya, campuran terbentuk dari dua zat atau lebih yang masih mempunyai sifat zat asalnya. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa proses memisahkan partikel kecil dari partikel yang lebih besar adalah pemisahan campuran dengan cara pengayakan.
ADVERTISEMENT
Jadi, pengayakan merupakan metode pemisahan yang terbilang sangat sederhana karena dapat dilakukan tanpa menggunakan alat yang yang sulit diperoleh. Tujuan dari proses pengayakan adalah untuk memisahkan partikel kecil dari partikel yang lebih besar.
Lubang yang ada pada alat ayakan telah diatur sedemikian rupa sesuai dengan kebutuhan pemisahan dari partikel tak larut tersebut. Bukan hanya pengayakan, metode ini juga dikenal sebagai proses penyaringan.
Secara umum, cara kerja penyaringan tidak jauh berbeda dengan metode pengayakan. Akan tetapi, yang berbeda adalah ukuran partikel yang dipisahkan. Hal ini karena metode penyaringan digunakan untuk memisahkan partikel yang jauh lebih kecil daripada pengayakan.
Adapun alat yang digunakan untuk menyaring adalah kertas atau kain penyaring yang memiliki pori-pori kecil. Metode ini sering digunakan dalam penyaringan serbuk kopi. Tujuannya adalah agar air kopi bebas dari endapan.
ADVERTISEMENT
Selain itu, metode penyaringan juga dapat digunakan pada masker untuk menahan partikel debu yang sangat kecil.
Dari penjelasan di atas, bisa disimpulkan bahwa proses memisahkan partikel kecil dari partikel yang lebih besar adalah pemisahan campuran dengan cara pengayakan dan penyaringan. (Anne)