news-card-video
20 Ramadhan 1446 HKamis, 20 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Jadwal Pengangkatan CPNS 2025 Terbaru, Apakah Jadi Dipercepat?

Berita Terkini
Penulis kumparan
19 Maret 2025 21:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pengangkatan cpns 2025. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pengangkatan cpns 2025. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
Setelah pengumuman resmi CPNS 2025 dilakukan pada beberapa waktu lalu, kini pada peserta yang dinyatakan lolos hanya perlu menunggu proses pengangkatan secara resmi saja. Hal inilah yang membuat mereka bertanya-tanya terkait dengan jadwal pengangkatan CPNS 2025.
ADVERTISEMENT
Pasalnya, belum lama ini, terjadi perubahan rencana pengangkatan CPNS yang membuat huru-hara di tengah masyarakat. Khususnya bagi mereka yang sudah resign dari pekerjaan sebelumnya dan tidak punya pekerjaan lagi untuk sementara waktu.

Informasi Jadwal Pengangkatan CPNS 2025

Ilustrasi pengangkatan cpns 2025. Sumber: pexels.com
Mengutip dari laman menpan.go.id, pemerintah diketahui akan mempercepat proses pengangkatan CASN, baik untuk CPNS maupun PPPK. Jadi, pengangkatan CPNS 2025 akan dilakukan paling lambat bulan Juni 2025.
Sedangkan untuk PPPK Tahap 1 dan PPPK Tahap 2 akan diselesaikan paling lambat pada bulan Oktober 2025. Penyelesaian ini dilakukan agar bisa sesuai dengan kesiapan masing-masing kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah saat ini.
Oleh karena itu, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara mengimbau agar instansi pusat dan daerah segera melakukan analisis dan simulasi dengan tetap mempertimbangkan kesiapan masing-masing instansi dalam memenuhi persyaratan. Di sisi lain, pemerintah perlu tetap menjaga nilai-nilai meritokrasi dalam rekrutmen ASN.
ADVERTISEMENT
Rekrutmen ini adalah salah satu langkah strategis dan komitmen pemerintah untuk menyelesaikan secara tuntas penataan tenaga non-ASN. Sejak tahun 2005, pemerintah telah memberikan berbagai kebijakan afirmasi untuk mengangkat tenaga non-ASN untuk menjadi ASN.
Sesuai amanat Undang-Undang No. 20/2023 tentang ASN, penataan non-ASN harus segera diselesaikan. Oleh karena itu, seluruh CASN diharapkan tetap tenang karena pemerintah akan berkomitmen penuh untuk memenuhi hak-hak CASN.
Penataan yang lebih komprehensif ini ditujukan agar pengangkatan CASN berjalan secara lebih optimal dan dengan formasi dan kualifikasi yang tepat, serta memastikan dampak positif dan manfaat yang jelas bagi masyarakat.
Oleh karena itu, pada awalnya, analisis dan koordinasi awal menunjukkan bahwa seluruh K/L/Pemda bisa siap di waktu yang telah disepakati yang lalu, CPNS di Oktober 2025, dan PPPK di Maret 2026. Namun, karena terjadi banyak pertentangan, akhirnya pengangkatan jadi dipercepat.
ADVERTISEMENT
Itulah informasi singkat tentang jadwal pengangkatan CPNS 2025 yang dimajukan jadi paling lambat bulan Juni nanti. (Anne)