Konten dari Pengguna

Kalori Croissant Coklat dan Informasi Gizinya yang Perlu Diketahui

Berita Terkini
Penulis kumparan
16 April 2024 0:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kalori croissant coklat. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kalori croissant coklat. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
Croissant adalah pastry asal Prancis yang sangat populer di berbagai negara, termasuk Indonesia. Bahkan di Indonesia, banyak bermunculan variasi rasa croissant yang menarik untuk dicoba. Salah satunya adalah croissant coklat. Namun, sebelum itu, penting untuk mengetahui kalori croissant terlebih dahulu.
ADVERTISEMENT
Hal ini karena croissant termasuk jenis kue yang memiliki kalori cukup tinggi. Apalagi dengan adanya tambahan rasa atau topping. Sudah pasti kalorinya akan lebih tinggi lagi. Jadi, penting bagi orang-orang untuk memperhatikan besaran kalorinya, demi menjaga berat badan.

Informasi Kalori Croissant Coklat dan Informasi Gizi Lainnya

Ilustrasi kalori croissant coklat. Sumber: pexels.com
Mengutip dari buku Sandwich, Tabularasa dan Milly Supit (2018:3), croissant adalah roti yang populer di Prancis, padahal sesungguhnya berasal dari Wina. Roti ini memiliki bentuk seperti bulan sabit, berlapis-lapis, dan adonannya banyak mengandung mentega.
Resep pertama croissant muncul pada tahun 1906 lalu. Roti klasik ini terbuat dari adonan berbahan dasar ragi yang kemudian digulung dan dilapisi, lalu dicampur dengan mentega.
Saat ini banyak toko bakery di Indonesia yang menjual crosissant dengan aneka varian dan topping. Hal inilah yang kemudian membuat semakin banyak orang tertarik untuk mencicipi pastry dengan cita rasa khas ini.
ADVERTISEMENT
Lantas, yang menjadi pertanyaan adalah berapa kalori croissant coklat? Selain versi original atau butter, croissant coklat juga memiliki penggemar yang tak kalah banyaknya.
Namun, perlu diketahui bahwa jumlah kalori yang terdapat pada croissant coklat lebih besar dibanding versi originalnya. Dalam 100 gram croissant coklat mengandung sekitar 416 kkal.
Sementara untuk kandungan gizi lainnya yang ada pada croissant coklat adalah 24,13 gram lemak, 44, 2 gram karbohidrat, dan juga 8,67 gram protein.
Memang kandungan gizi yang ada pada croissant lebih banyak lemak dan karbohidratnya. Namun, sebenarnya croissant juga mengandung selenium dan beberapa vitamin lain, seperti tiamin, niasin, riboflavin, dan folat.
Itu dia informasi mengenai kalori croissant coklat yang menjadi favorit banyak orang. Adapun salah satu yang perlu dicatat adalah kandungan kalori di atas bisa berbeda-beda, tergantung dari merek dan ukurannya. (Anne)
ADVERTISEMENT