Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Kalori Matcha Latte dan Manfaat Konsumsi Matcha untuk Kesehatan
19 April 2024 17:03 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Jika dikonsumsi secara tepat, matcha memiliki segudang manfaat bagi kesehatan. Yang perlu diperhatikan adalah penggunaan bahan lain sebagai campuran untuk matcha, seperti susu, gula, dan sebagainya.
Informasi Kalori Matcha Latte
Dikutip dari Manfaat dan Khasiat Teh, Kopi, Susu, dan Gula untuk Kesehatan dan Kecantikan, Wulandari (2022:11), matcha adalah salah satu jenis teh hijau ala Jepang. Teh ini bentuknya serbuk berwarna hijau cerah.
Matcha memiliki aroma yang khas dan sedikit manis. Biasanya, teh ini digunakan untuk membuat es krim, cokelat, kue, atau minuman. Salah satu minuman yang dibuat dengan teh ini adalah matcha latte. Sama seperti makanan dan minuman lainnya, matcha latte mengandung sejumlah kalori.
Berapa kalori matcha latte? Dalam 1 gelas atau 500 ml matcha latte mengandung sekitar 190 kkal. Jika ingin menikmati minuman ini dengan kalori yang lebih rendah, bisa memilih matcha latte tanpa gula atau dengan sedikit gula.
ADVERTISEMENT
Manfaat Konsumsi Matcha untuk Kesehatan
Matcha adalah minuman yang memiliki cita rasa khas. Selain rasa yang lezat, minuman ini juga kaya akan manfaat. Berikut beberapa manfaat bagi kesehatan yang akan diperoleh jika mengonsumsi matcha secara rutin.
1. Menurunkan Berat Badan
Matcha adalah salah satu minuman yang bisa dipilih jika ingin menurunkan berat badan. Matcha bisa membantu meningkatkan metabolisme dan pembakaran lemak. Agar bisa mendapatkan manfaat ini, pastikan mengonsumsi matcha tanpa tambahan gula atau susu.
2. Menjaga Kesehatan Jantung
Matcha mengandung katekin yang bisa membantu menurunkan tekanan darah tinggi. Tekanan darah yang normal akan mengurangi risiko terkena penyakit jantung.
3. Meningkatkan Fokus
Matcha mengandung asam amino dan kafein yang baik untuk meningkatkan fokus dan daya ingat. Kandungan tersebut juga bisa mengurangi stres.
ADVERTISEMENT
4. Mencegah Kanker
Selain baik untuk jantung, matcha juga bisa mencegah kanker. Matcha mempunyai sifat antikanker sehingga bisa melindungi sel-sel tubuh dari kanker.
Jadi, kalori matcha latte adalah sekitar 190 kkal per 500 ml. Agar lebih sehat dan rendah kalori, matcha sebaiknya dikonsumsi tanpa tambahan susu atau gula berlebih. (KRIS)