Kapan Awal Puasa Ramadhan 2023? Ini Waktu Pelaksanaannya

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
21 Maret 2023 19:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kapan Awal Puasa Ramadhan 2023, sumber foto (Altur Ardyrkhanov) by unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kapan Awal Puasa Ramadhan 2023, sumber foto (Altur Ardyrkhanov) by unsplash.com
ADVERTISEMENT
Kapan awal puasa Ramadhan 2023? Banyak umat muslim yang menanyakan tentang hari pertama puasa karena sudah tidak sabar untuk mempersiapkan diri menyambut bulan yang istimewa tersebut.
ADVERTISEMENT
Berbicara tentang puasa pertama di bulan Ramadhan, masyarakat muslim di Indonesia kerap mengalami perbedaan pendapat. Hal ini karena masing-masing organisasi muslim di Indonesia memiliki ketentuan masing-masing untuk menentukan tanggal 1 Ramadhan.
Meskipun demikian, hal tersebut bukan sesuatu yang harus dipermasalahkan. Agar mengetahui kapan berlangsungnya bulan Ramadhan 2023, simak ulasannya di artikel ini.

Awal Ramadhan 2023 Versi Muhammadiyah

Ilustrasi Kapan Awal Puasa Ramadhan 2023, sumber foto (Mufid Majnun) by unsplash.com
Puasa Ramadhan 2023 mulai tanggal berapa? Berbeda dengan organisasi Islam lainnya, Muhammadiyah telah membuat ketetapan tentang awal puasa Ramadhan 2023.
Dikutip dari website muhammadiyah.or.id, Muhammadiyah mengeluarkan Maklumat PP Muhammadiyah Nom 1/MLM/I.0/E/2023.
Dalam maklumat tersebut dijelaskan bahwa Berdasarkan Maklumat PP Muhammadiyah, telah ditetapkan bahwa awal puasa Ramadhan 1444 H jatuh pada hari Kamis, 23 Maret 2023. Penetapan ini menerapkan metode hisab hakiki wujudul hilal. Hal ini berpedoman pada Majelis Tarjih dan Tajdid dari organisasi Islam tersebut.
ADVERTISEMENT
Alasan Muhammadiyah menggunakan metode hisab adalah karena metode rukyat tidak bisa memberikan sistem waktu yang prediktif ke masa depan ataupun ke masa lalu.
Selain itu, metode rukyat juga dianggap tidak bisa menyatukan hari-hari raya Islam di seluruh dunia, sehingga metode hisab dinilai sebagai pedoman terbaik bagi Muhammadiyah.

Awal Ramadhan 2023 Versi Pemerintah

Hingga saat ini, pemerintah Indonesia belum memutuskan waktu pelaksanaan puasa Ramadhan 2023. Biasanya, keputusan mengenai awal Ramadhan ditetapkan melalui sidang isbat dengan menerapkan metode rukyatul hilal (pengamatan hilal) yang diadakan oleh Kementerian Agama (Kemenag RI).
Namun, jika menilik laman Kemenag, prediksi awal puasa Ramadhan 2023 jika mengacu pada Kalender Hijriah Tahun 2023 M, maka akan jatuh pada 22-23 Maret 2023.
ADVERTISEMENT
Sedangkan Ditjen Bimas Islam dari Kementerian Agama baru menggelar Sidang Isbat pada Rabu, 22 Maret 2023. Hal ini sudah menjadi tradisi, yang mana Sidang Isbat diselenggarakan setiap tanggal 29 Sya'ban.
Jadi, dapat disimpulkan bahwa tanggal 1 Ramadhan 1444 jatuh pada tanggal 23 Maret 2023 menurut Muhammadiyah. Adapun penetapan awal puasa Ramadhan menurut pemerintah masih harus menunggu keputusan dalam sidang isbat. (DLA)