Konten dari Pengguna

Koalisi: Bergabungnya Beberapa Partai Politik untuk Memenangi Suara

Berita Terkini
Penulis kumparan
12 Agustus 2024 19:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Bergabungnya Beberapa Partai Politik untuk Memenangi Suara dalam Memperebutkan Kursi Disebut. Sumber: Unsplash/Dylan Gillis
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Bergabungnya Beberapa Partai Politik untuk Memenangi Suara dalam Memperebutkan Kursi Disebut. Sumber: Unsplash/Dylan Gillis
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Partai politik merupakan kelompok terorganisir yang kerap bergabung antara satu sama lain untuk memenangi suara. Bergabungnya beberapa partai politik untuk memenangi suara dalam memperebutkan kursi disebut sebagai koalisi.
ADVERTISEMENT
Koalisi adalah kerja sama yang umum terjadi di antara beberapa partai politik. Kerja sama tersebut dapat terjadi karena adanya persamaan tujuan, baik untuk memenangi suara maupun tujuan lain dari sejumlah partai yang bergabung.

Bergabungnya Beberapa Partai Politik untuk Memenangi Suara dalam Memperebutkan Kursi Disebut Apa?

Ilustrasi Bergabungnya Beberapa Partai Politik untuk Memenangi Suara dalam Memperebutkan Kursi Disebut. Sumber: Unsplash/Hunters Race
Setiap negara yang aktif melakukan politik umumnya mempunyai partai politik. Partai politik merupakan kelompok terorganisir. Kelompok tersebut memiliki anggota dengan orientasi, cita-cita, serta nilai-nilai yang sejalan.
Dikutip dari buku Pengantar Ilmu Politik, Deni, dkk. (2024: 111), tujuan partai politik adalah memperoleh kekuasaan politik dan merebut kedudukan politik dengan cara konstitusional untuk melaksanakan programnya.
Guna mencapai tujuan tersebut, setiap partai politik melakukan berbagai macam cara. Salah satu cara mencapai tujuan tersebut adalah beberapa partai politik memutuskan untuk bergabung.
ADVERTISEMENT
Bergabungnya beberapa partai politik untuk memenangi suara dalam memperebutkan kursi disebut dengan koalisi. Koalisi dalam dunia politik merupakan tindakan yang lumrah karena partai-partai yang tergabung memiliki persamaan tujuan.

Koalisi dalam Kehidupan Umum

Ilustrasi Bergabungnya Beberapa Partai Politik untuk Memenangi Suara dalam Memperebutkan Kursi Disebut. Sumber: Unsplash/Mikael Kristenson
Beberapa masyarakat Indonesia bisa saja lebih familier dengan kata “koalisi” ketika membahas tentang politik atau partai politik. Hal tersebut dapat terjadi karena partai-partai politik di Indonesia memang kerap mengambil upaya koalisi untuk mencapai tujuan.
Walaupun lebih familier dalam bidang politik, koalisi ternyata merupakan bentuk kerja sama yang memungkinkan dalam kehidupan umum. Faktanya, koalisi dapat terjadi dalam berbagai macam bidang kehidupan, termasuk ekonomi.
Dikutip dari buku Etika Bisnis, Muthalib, dkk. (2023: 7 – 8), koalisi adalah bentuk kerja sama antara dua organisasi atau lebih yang mempunyai kesamaan tujuan. Koalisi dilakukan agar memperoleh hasil yang lebih besar.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan definisi tersebut, jelas bahwa koalisi tidak selalu memiliki kaitan dengan politik. Koalisi memungkinkan untuk terjadi dalam bidang kehidupan lain dengan catatan bahwa ada beberapa organisasi yang mempunyai kesamaan tujuan.
Jadi, jelas bahwa bergabungnya beberapa partai politik untuk memenangi suara dalam memperebutkan kursi disebut koalisi. Kerja sama dalam bentuk koalisi dapat terjadi karena adanya persamaan tujuan. (AA)