Konten dari Pengguna

Kumpulan Contoh Soal Biografi Kelas 10 SMA dan Kunci Jawaban

Berita Terkini
Penulis kumparan
20 Mei 2023 17:57 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh soal biografi kelas 10 - Sumber: https://pixabay.com/id/users/hermann-130146/
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh soal biografi kelas 10 - Sumber: https://pixabay.com/id/users/hermann-130146/
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Contoh soal biografi kelas 10 SMA merupakan bagian dari materi pelajaran bahasa Indonesia. Biografi adalah sebuah karya sastra atau tulisan yang menggambarkan dan menceritakan kehidupan seseorang secara rinci. Biografi menggambarkan secara detail perjalanan hidup, pencapaian, pengalaman, dan kontribusi tokoh yang menjadi subjeknya.
ADVERTISEMENT
Tujuan dari biografi adalah untuk memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang kehidupan dan kepribadian tokoh yang diangkat. Selain itu juga untuk memberikan wawasan tentang peran dan pengaruh mereka dalam sejarah, budaya, atau bidang lainnya.

Contoh Soal Biografi Kelas 10 SMA Pilihan Ganda

Ilustrasi contoh soal biografi kelas 10 - Sumber: https://pixabay.com/id/users/felix_w-6547745/
Mempelajari biografi memberikan wawasan yang mendalam tentang kehidupan tokoh-tokoh terkenal di berbagai bidang, seperti sains, seni, politik, dan sejarah. Dengan memahami perjalanan hidup dan kontribusi mereka, siswa dapat mengembangkan apresiasi yang lebih besar terhadap prestasi dan tantangan yang dihadapi oleh tokoh-tokoh ini.
Berdasarkan buku XPLORE ULANGAN HARIAN SMA / MA IPA KELAS 10, MUSLIHUN S.SI. M.SI., Gramedia Pustaka Utama, 2020, Bab 7: Teks Biografi, berikut contoh soal biografi kelas 10 disertai kunci jawaban.
ADVERTISEMENT
1. Pernyataan yang merupakan pengertian teks biografi adalah …
A. Teks yang berisi ulasan atau evaluasi terhadap suatu karya, baik sastra maupun nonsastra.
B. Teks yang menginformasikan suatu fenomena ataupun peristiwa alam, sosial, ekonomi, dll. secara kronologis maupun kausalitas danapa adanya tanpa diikuti opini penulis.
C. Teks yang mengulas riwayat hidup seseorang yang ditulis oleh orang lain.
D. Teks yang berisi informasi secara faktual dan aktual atas suatu peristiwa yang terjadi.
Jawaban: C
2. Siapakah tokoh yang diceritakan dalam biografi berikut?
"Tokoh ini adalah seorang tokoh pemimpin revolusi Amerika Serikat, penandatangan Deklarasi Kemerdekaan, dan presiden pertama Amerika Serikat."
A. George Washington
B. Thomas Jefferson
C. Abraham Lincoln
D. Benjamin Franklin
ADVERTISEMENT
Jawaban: A
3. Siapakah tokoh yang diceritakan dalam biografi berikut?
"Tokoh ini adalah seorang ilmuwan dan penemu terkenal yang dikenal atas kontribusinya dalam penemuan teori relativitas dan persamaan ikonik E=mc²."
A. Nikola Tesla
B. Isaac Newton
C. Albert Einstein
D. Galileo Galilei
Jawaban: C
4. Teks biografi terbagi menjadi beberapa jenis, yaitu…
A. Biografi perjalanan hidup, biografi perjalanan karier, biografi jenaka, biografi misteri
B. Biografi perjalanan hidup, biografi perjalanan politik, biografi jenaka, biografi intelektual
C. Biografi perjalanan hidup, biografi perjalanan karier, biografi politik, biografi intelektual
D. Biografi perjalanan hidup, biografi perjalanan karier, biografi politik, biografi intelektual, biografi jurnalistik
Jawaban: D
5. Jiwa kewirausahaan telah terlihat sejak Bachtiar Ahmad sekolah. Ia selalu membawa barang dagangan ke sekolah. Ia membeli barang dengan harga murah kemudian menjualnya dengan harga yang lebih tinggi.
ADVERTISEMENT
Nilai yang terkandung dalam kutipan teks biografi tersebut adalah …
A. ekonomi
B. budaya
C. sosial
D. pendidikan
Jawaban: A
Itu tadi kumpulan contoh soal biografi kelas 10 SMA dalam bentuk pilihan ganda disertai dengan kunci jawabannya. Semoga bermanfaat untuk materi belajar siswa di rumah. (DNR)