Konten dari Pengguna

Kunci Jawaban Brain Out Level 81 sampai 90

Berita Terkini
Penulis kumparan
22 Desember 2023 20:55 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kunci Jawaban Brain Out Level 81. Sumber: Unsplash/Markus Winkler
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kunci Jawaban Brain Out Level 81. Sumber: Unsplash/Markus Winkler
ADVERTISEMENT
Kunci jawaban Brain Out level 81 sampai 90 banyak dicari oleh para pemainnya. Brain Out adalah permainan teka-teki yang bisa diunduh di smartphone secara gratis. Permainan teka-teki ini cukup unik, jadi pemain harus bisa berpikir kreatif untuk menyelesaikannya.
ADVERTISEMENT
Sama seperti permainan lainnya, semakin tinggi level Brain Out maka akan semakin sulit untuk diselesaikan. Hal inilah yang membuat banyak orang mencari kunci jawaban.

Kunci Jawaban Brain Out Level 81 sampai 90 untuk Para Pemain

Ilustrasi Kunci Jawaban Brain Out Level 81. Sumber: Unsplash/Becca Tapert
Mengutip dari Belajar Membuat Game 2D dan 3D Menggunakan Unity, Asmiatun dan Putri (2017:1), permainan adalah arena keputusan dan tindakan para pemainnya. Terdapat target dan misi tertentu yang harus diraih oleh pemain.
Setiap permainan memiliki target dan misi yang berbeda-beda. Hal tersebut harus dipahami oleh pemain agar bisa menikmati suatu permainan. Salah satu permainan yang banyak dimainkan orang adalah Brain Out.
Bagi yang sulit menyelesaikan permainan ini, simak kunci jawaban Brain Out level 81 sampai 90 berikut.
ADVERTISEMENT

1. Level 81

Tekan tombol ‘Mulai’ dan tekan tombol ‘Berhenti’ saat lampu keempat menyala.

2. Level 82

Untuk mengetahui jawabannya, bayangkan objek tersebut bentuknya persegi panjang dan tambahkan 4 + 4 dari lengkungan. Maka, jawabannya adalah 10 + 15 + 10 + 15 + 4 + 4 = 58.

3. Level 83

Ambil persegi empat dan tarik sedikit keluar layar, sehingga setengahnya tersembunyi. Hasilnya adalah persegi panjang.

4. Level 84

Angka paling kanan diklik dan diputar. Angka 3 itu akan berubah menjadi 8. 3 + 5 = 8, maka persamaan tersebut benar.

5. Level 85

Perbesar ukuran bola boling dengan menggunakan dua jari. Setelah itu, arahkan tepat di tengah pin.

6. Level 86

Tarik teks “Klik kupu-kupu di atas pertanyaan ini” ke bawah gambar kupu-kupu.

7. Level 87

Caranya adalah tarik bagian bawah gelas ke mulut Zoe, maka dia akan meminum jus tersebut.
ADVERTISEMENT

8. Level 88

Masukkan objek berwarna merah dan objek berwarna biru ke dalam siluet masing-masing. Kemudian, masukkan objek berwarna kuning ke dalam objek berwarna merah.

9. Level 89

Ada dua pot bunga yang tersembunyi. Cara memunculkannya adalah dengan memindahkan meja. Setelah semua pot bunga terlihat, ketuk semua perbedaan yang ada.

10. Level 90

Ada 9 buah lubang di celana tersebut, yaitu dua lubang bagian kaki, satu lubang pinggang, dua lubang saku depan, dua lubang di bagian lutut, dan dua lubang tidak terlihat di bagian belakang.
Pemain bisa menggunakan kunci jawaban Brain Out level 81 sampai 90 untuk menyelesaikan level. Namun, agar permainan lebih seru, pemain bisa berusaha menjawab secara mandiri terlebih dulu. (KRIS)
ADVERTISEMENT