Konten dari Pengguna

Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Halaman 79 Kurikulum Merdeka untuk Belajar

Berita Terkini
Penulis kumparan
19 September 2023 20:09 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Halaman 79 Kurikulum Merdeka. Sumber: Unsplash/Annie Spratt
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Halaman 79 Kurikulum Merdeka. Sumber: Unsplash/Annie Spratt
ADVERTISEMENT
Kunci jawaban IPA kelas 8 halaman 79 Kurikulum Merdeka bisa digunakan untuk membantu proses belajar di rumah. Siswa bisa mengerjakan soal sendiri terlebih dahulu dan menggunakan kunci jawaban untuk memeriksa jawaban saja.
ADVERTISEMENT
Dengan rajin mengerjakan soal, siswa akan bisa lebih menguasai materi pelajaran. Dengan begitu, siswa bisa meraih nilai yang bagus.

Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Halaman 79 Kurikulum Merdeka

Ilustrasi Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Halaman 79 Kurikulum Merdeka. Sumber: Unsplash/Compare Fibre
Pada IPA Bab 2: Struktur dan Fungsi Tubuh Makhluk Hidup, siswa diajarkan berbagai materi. Setelah itu, kemampuan pemahaman siswa akan diuji dengan sejumlah soal yang berkaitan dengan materi tersebut.
Sebelum mengerjakan soal, siswa bisa membaca ulang materi. Dengan begitu, materi bisa lebih dipahami dan soal akan lebih mudah dijawab. Untuk membantu memeriksa jawaban, berikut adalah kunci jawaban IPA kelas 8 halaman 79 Kurikulum Merdeka yang dikutip dari Ilmu Pengetahuan Alam untuk SMP Kelas VIII, Maryana, dkk (2021).
Mengingat
1. Bagaimanakah cara urin meninggalkan tubuh kita?
ADVERTISEMENT
2. Dimanakah urin disimpan?
Menjelaskan
3. Bagaimanakah ginjal mampu menjaga homeostasis?
Memprediksi
4. Mengapa kadar gula di dalam darah kita menunjukkan sesuatu yang tidak beres dalam tubuh kita?
Menghitung
5. Pada hari sabtu yang cerah, Kiki sedang bersantai di rumah. Dia meminum 2.000 mililiter air, dan memproduksi 1.500 mililiter urin. Keesokan harinya dia berolahraga di taman. Kiki meminum 2.200 mililiter air dan menghasilkan 1.100 mililiter urin. Coba hitung persentase air yang berubah menjadi urin setiap harinya. Jelaskan apa yang menyebabkan perbedaan persentase dari urin yang dihasilkan di kedua hari tersebut!

Kunci Jawaban

1. Urin akan mengalir dari ginjal ke saluran yang disebut ureter. Ureter akan membawa urin dan menyimpannya di dalam kandung kemih sampai urin dikeluarkan melalui uretra.
ADVERTISEMENT
2. Kandung kemih.
3. Organ ginjal menyesuaikan jumlah air yang diserap kembali selama proses ekskresi untuk mengatur jumlah air yang ada di dalam tubuh.
4. Ginjal bertugas untuk menyaring material dari darah yang tidak diperlukan oleh tubuh. Jika ditemukan gula dalam urin, artinya terdapat banyak gula di dalam darah dan tubuh tidak menggunakan gula tersebut dengan baik.
5. Sabtu: 1.500 : 2000 = 0,75 = 75%
Minggu: 1.100 : 2.200 = 0,5 = 50%
Sistem ekskresi berfungsi untuk menjaga homeostasis pada tubuh. Pada hari Sabtu, Kiki tidak melakukan banyak aktivitas sehingga hanya sedikit air yang kembali ke darahnya dan banyak yang dibuang melalui urin.
Sedangkan, pada hari Minggu Kiki lebih aktif sehingga jumlah air yang diserap kembali ke darah lebih banyak dan sedikit yang dibuang melalui urin.
ADVERTISEMENT
Gunakan kunci jawaban IPA kelas 8 halaman 79 Kurikulum Merdeka tersebut untuk belajar di rumah. (KRIS)