Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Konten dari Pengguna
Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 103-104: Tahapan Metamorfosis
2 September 2023 21:49 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Sebab, adanya kunci jawaban membuat siswa dapat membandingkan dan mengoreksi jawabannya sendiri. Dengan begitu, siswa dapat mengetahui jawaban mana yang kurang dan perlu dipelajari lebih lanjut.
Pengertian Metamorfosis
Sebelum ke kunci jawaban IPA kelas 9 halaman 103-104, perlu diketahui apa yang dimaksud dengan metamorfosis.
Metamorfosis adalah proses perkembangan biologi pada hewan yang melibatkan perubahan perkembangan menuju dewasa. Hewan dapat mengalami perubahan fisik dan/atau struktur setelah kelahiran atau penetasan.
Perubahan fisik itu terjadi akibat pertumbuhan sel dan diferensiasi sel yang secara radikal berbeda. Perubahannya sendiri dimulai dari fase telur, larva, pupa, dan imago atau dewasa.
Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 103-104
Dikutip dari buku Ilmu Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas IX Semester 1 oleh Siti Zubaidah, dkk (2018), pada halaman 103-104, siswa diminta untuk melengkapi tabel dengan menggambarkan tahapan ataupun memberikan gambar.
ADVERTISEMENT
Adapun pertanyaan yang diminta yakni:
1. Metamorfosis pada nyamuk tergolong metamorfosis sempurna, karena ....
Jawaban:
Mulai dari telur sampai menjadi individu yang sempurna, nyamuk mengalami perubahan bentuk tubuh.
2. Tahapan metamorfosis pada belalang ialah:
a. ....
b. ....
c. ....
Metamorfosis pada belalang termasuk tipe metamorfosis ....
Jawaban:
a. telur
b. nimfa
c. belalang
Metamorfosis pada belalang termasuk tipe tidak sempurna.
3. Metamorfosis pada kupu-kupu termasuk tipe metamorfosis sempurna.
4. Metamorfosis pada kecoak termasuk ke dalam tipe metamorfosis tidak sempurna.
Jawablah pertanyaan berikut!
1. Apa saja tahap metamorfosis sempurna pada hewan?
2. Apa perbedaan metamorfosis sempurna dan metamorfosis tidak sempurna?
3. Kesimpulan apa yang dapat disusun dari kegiatan yang telah kamu lakukan?
ADVERTISEMENT
Jawaban:
1. Tahap metamorfosis sempurna pada hewan dengan adanya perubahan berupa larva, contohnya pada kupu-kupu, yakni: telur—larva—pupa—kupu-kupu.
2. Pada metamorfosis sempurna, perubahan bentuk tubuh tampak lebih jelas perbedaannya. Selain itu, pada metamorfosis sempurna hewan akan melewati tahap ulat dan pupa sebelum menjadi dewasa.
Sedangkan pada metamorfosis tidak sempurna, telur yang menetas melalui tahap nimfa sebelum menjadi dewasa.
3. Kesimpulan dari kegiatan yang telah dilakukan yakni:.
a. Metamorfosis adalah perubahan bentuk tubuh setiap tahapan pertumbuhan dan perkembangannya.
b. Metamorfosis dibagi menjadi dua, yaitu metamorfosis sempurna dan metamorfosis tidak sempurna.
Itulah kunci jawaban IPA kelas 9 halaman 103-104. Semoga penjelasan di atas dapat membantu dalam belajar tentang materi metamorfosis pada hewan.(MZM)
ADVERTISEMENT