news-card-video
13 Ramadhan 1446 HKamis, 13 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Kunci Jawaban Teka-teki Silang untuk Soal Borneo

Berita Terkini
Penulis kumparan
16 Maret 2023 19:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Borneo, sumber foto (Sebastian Bednarek) by unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Borneo, sumber foto (Sebastian Bednarek) by unsplash.com
ADVERTISEMENT
Teka-teki silang adalah suatu permainan yang menyajikan ragam pertanyaan unik dan membuat penasaran. Salah satu soal yang dapat dijumpai adalah Borneo. Apa arti dari pertanyaan tersebut?
ADVERTISEMENT
Pertanyaan yang ditampilkan dalam permainan TTS tersebut hanya terdiri dari satu kata. Bagi masyarakat yang tinggal di kawasan Borneo, mungkin tidak akan kesulitan untuk memecahkan pertanyaan tersebut.
Namun, bagi pemain yang berada di wilayah yang lain, maka belum tentu bisa mengetahui jawaban dari pertanyaan Borneo. Meskipun demikian, jangan khawatir karena Anda bisa memperoleh jawaban yang benar tanpa perlu berpikir keras. Adapun jawaban yang benar dapat disimak di artikel ini.

Kunci Jawaban Borneo

Ilustrasi Borneo, sumber foto (Priscila Du Preez) by unsplash.com
Kunci jawaban dari Borneo TTS adalah Kalimantan. Hal ini dapat diketahui dari jumlah kolom kotak yang tersedia, yakni sebanyak 10 buah. Anda bisa menghitungnya terlebih dahulu sebelum memasukkan jawaban ini untuk memastikannya.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku RPUL untuk SD/MI Kelas 4, 5, 6 oleh Dwi Fajar Sejati, dkk (2017), Borneo adalah nama internasional dari Kalimantan. Jika menilik dari sejarah, nama daerah tersebut muncul akibat pedagang Portugal yang salah dlaam pelafalannya. Hal ini rupanya juga diikuti oleh orang-orang Eropa pada abad ke-17.
Kalimantan itu sendiri merupakan pulau terbesar ketiga secara internasional. Letaknya berada di utara Pulau Jawa dan di barat Pulau Sulawesi.
Pulau Kalimantan terbagi menjadi tiga wilayah utama, yakni Indonesia (73%), Malaysia (26%), dan Brunei (1%). Pulau Borneo juga tergolong ke dalam Kepulauan Sunda yang menjadi sebutan untuk gugusan pulau di sebelah barat Nusantara.
Pulau Kalimantan memiliki julukan sebagai "Pulau Seribu Sungai" karena memiliki banyak sungai yang mengalir di berbagai penjuru. Provinsi Kalimantan di Indonesia terbagi menjadi lima jenis, yakni Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Utara.
ADVERTISEMENT
Jadi, dapat disimpulkan bahwa kunci jawaban dari pertanyaan teka-teki silang Borneo adalah Kalimantan. Dengan menjawab pertanyaan ini, maka Anda bisa lanjut memasuki level permainan yang berikutnya. (DLA)