Lambang Sila Kelima Pancasila dan Penerapannya dalam Kehidupan Sehari-hari

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
21 Desember 2020 8:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Lambang Pancasila sumber foto: Pinterest
zoom-in-whitePerbesar
Lambang Pancasila sumber foto: Pinterest
ADVERTISEMENT
Lambang sila kelima Pancasila, sudah tahu belum? Pancasila terdiri dari lima sila dengan simbol beserta maknanya. Kelima sila tersebut dirangkum dalam satu dengan simbol burung garuda. Sila kelima sendiri merupakan sila dengan simbol padi dan kapas. Melihat simbol tersebut, sila kelima berbicara tentang kebutuhan manusia yang adil.
ADVERTISEMENT
Selain itu, sila kelima memiliki bunyi Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia. Sesuai dengan sila tersebut, terdapat beberapa contoh dan bentuk penerapannya dalam kehidupan. Berikut ini beberapa bentuk penerapannya dalam kehidupan di Indonesia.

Bersikap Adil pada Sesama Jadi Bentuk Penerapan Lambang Sila Kelima Pancasila

Bersikap adil kepada sesama menjadi salah satu bentuk penerapan dalam kehidupan masyarakat yang sesuai dengan sila kelima. Bersikap adil di sini memiliki arti tidak memandang orang tersebut. Mulai dari ras, suku, agama, warna kulit, dan sebagainya. Anda harus bersikap adil antara satu orang dengan orang lainnya.

Menjaga Keseimbangan Hak dan Kewajiban

Bentuk penerapan kedua dari sila kelima dalam Pancasila bisa berupa menjaga keseimbangan antara hak dan kewajiban. Sering kalu orang menuntut haknya, tapi lupa untuk menunaikan kewajibannya. Cobalah untuk menjaga keseimbangan agar hidup Anda akan terasa lebih damai dan baik.
ADVERTISEMENT

Menghormati Hak Orang Lain

Setiap orang mempunyai hak yang sama, tapi bukan berati Anda bisa mengatakan bahwa hak Anda lebih penting daripada orang lain. Hargailah hak orang lain seperti Anda menghargai hak untuk diri Anda sendiri. Selain itu, ada beberapa orang yang nyatanya tidak bisa mendapatkan hak seperti yang seharusnya didapatkan.

Kerja Sama

Kerja sama menjadi bentuk penerapan lainnya dari sila kelima dalam Pancasila. Adil juga memiliki arti untuk membagi pekerjaan sama rata agar lebih ringan. Contohnya adalah saat bekerja bakti. Gotong royong dan melakukan kerja sama terasa lebih menyenangkan daripada hanya melakukan sendiri. Selain itu, juga mempererat hubungan dengan orang lain.
Itulah beberapa bentuk penerapan dari lambang sila kelima Pancasila yang harus Anda tahu. Tidak heran jika Indonesia dikenal sebagai negara yang kuat dan solid karena menerapkan tindakan yang sesuai dengan Pancasila.(ANG)
ADVERTISEMENT