Konten dari Pengguna

Malam Lailatul Qadar Puasa ke Berapa pada Ramadan 2024? Ini Jadwalnya

Berita Terkini
Penulis kumparan
25 Maret 2024 17:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Malam lailatul qadar puasa ke berapa. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Malam lailatul qadar puasa ke berapa. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
Salah satu yang membuat bulan Ramadan menjadi semakin istimewa adalah karena hadirnya malam lailatul qadar yang selalu dinanti-nanti oleh umat muslim. Namun, yang menjadi pertanyaan adalah malam lailatul qadar puasa ke berapa pada Ramadan 2024 ini?
ADVERTISEMENT
Informasi waktu lailatul qadar banyak dicari karena sebagian besar umat muslim ingin mempersiapkan diri dalam menyambut momen penting, di mana Alquran pertama kali diturunkan. Apalagi malam lailatul qadar memiliki banyak sekali keutamaan.

Malam Lailatul Qadar Puasa ke Berapa?

Malam lailatul qadar puasa ke berapa. Sumber: pexels.com
Sebenarnya tidak ada penjelasan pasti mengenai kapan waktu malam lailatul qadar akan tiba di Bulan Ramadan. Namun, mengutip dari buku Sukses Berburu Lailatul Qadar, Muhammad Adam Hussein (2015:9), sebagian ulama berpendapat bahwa malam lailatul qadar jatuh pada malam ke-21 Ramadan.
Akan tetapi, ada juga ulama yang berpendapat bahwa malam lailatul qadar jatuh pada malam ke-23 dan malam ke-25. Selain itu, ada juga sebagian ulama yang menyatakan bahwa malam lailatul qadar selalu berpindah-pindah setiap tahunnya, yakni pada malam-malam ganjil di sepuluh hari terakhir Ramadan.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, umat muslim yang ingin menyambut datangnya malam lailatul qadar, bisa mempersiapkan diri pada sepuluh hari terakhir di bulan Ramadan, khususnya pada malam-malam ganjil. Agar tidak salah dalam menghitungnya, berikut adalah jadwal sepuluh hari terakhir di bulan Ramadan 2024.
ADVERTISEMENT
Itulah penjelasan mengenai malam lailatul qadar puasa ke berapa di Ramadan 2024 ini. Semoga bermanfaat. (Anne)