Mekanisme Pernapasan pada Belalang, Organ, dan Fungsi untuk Dipelajari

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
24 Januari 2024 19:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk Jelaskan Mekanisme Pernapasan pada Belalang. Sumber: Unsplash/Filipe Resmini
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk Jelaskan Mekanisme Pernapasan pada Belalang. Sumber: Unsplash/Filipe Resmini
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ada banyak jenis serangga di dunia ini, salah satunya adalah belalang. Berbeda dengan manusia, belalang tidak mempunyai paru-paru. Serangga ini bernapas menggunakan trakea. Jelaskan mekanisme pernapasan pada belalang!
ADVERTISEMENT
Karena organ pernapasannya berbeda dengan mamalia, mekanisme pernapasan belalang juga berbeda. Namun, organ pernapasan belalang juga sama-sama mengambil oksigen yang ada di udara.

Organ Pernapasan Belalang dan Fungsinya

Ilustrasi untuk Jelaskan Mekanisme Pernapasan pada Belalang. Sumber: Unsplash/Natalia Dudas
Dikutip dari Ilmu Pengetahuan Alam untuk Kelas VIII SMP, Arisworo, dkk (2008:71), sistem pernapasan serangga adalah trakea. Pada belalang, udara keluar dan masuk dari spirakel yang ada di sepanjang sisi kiri dan kanan tubuh belalang.
Berikut adalah penjelasan organ pernapasan belalang beserta fungsinya.

1. Spirakel

Spirakel adalah tempat keluar dan masuk udara sebelum ke trakea. Bentuk spirakel adalah menyerupai lubang atau bukaan yang memungkinkan udara masuk menuju trakea. Organ ini memiliki bulu-bulu halus di bagian tepinya. Bulu-bulu tersebut berfungsi untuk menyaring udara yang masuk.
ADVERTISEMENT

2. Trakea

Trakea merupakan organ pernapasan utama pada belalang. Trakea adalah saluran yang bentuknya menyerupai tabung atau pembuluh yang tersambung dengan spirakel. Ada cabang-cabang pada trakea yang melewati bagian-bagian tubuh serangga.
Organ trakea fungsinya seperti paru-paru, yakni sebagai tempat mengalirnya udara. Trakea akan mengalirkan udara yang banyak mengandung oksigen ke seluruh tubuh. Organ ini juga bertugas mengeluarkan karbon dioksida dari tubuh.

3. Trakeolus

Trakeolus merupakan organ yang berbentuk cabang-cabang kecil dari trakea. Trakeolus berhubungan langsung dengan sel yang ada di jaringan tubuh.

4. Kantong Udara

Kantong udara adalah organ tambahan yang bentuknya mirip balon dan terhubung langsung ke trakea. Fungsinya adalah agar proses respirasi menjadi lebih praktis.

Jelaskan Mekanisme Pernapasan pada Belalang!

Ilustrasi untuk Jelaskan Mekanisme Pernapasan pada Belalang. Sumber: Unsplash/James Wainscoat
Jelaskan mekanisme pernapasan pada belalang! Belalang bernapas melalui suatu proses yang dimulai dengan masuknya udara ke spirakel. Udara tersebut kemudian akan tersebar melalui pembuluh udara kecil.
ADVERTISEMENT
Pada pembuluh udara tersebut itulah oksigen disalurkan ke sel-sel tubuh belalang. Proses pernapasan serangga ini juga akan menghasilkan karbon dioksida. Karbon dioksida akan dialirkan ke trakea dan dibuang melalui spirakel.
Jelaskan mekanisme pernapasan pada belalang! Mekanisme pernapasan serangga ini dimulai dengan masuknya udara dari spirakel. (KRIS)