Mengenal Arti Lambang Pramuka dan Sejarahya

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
12 Juni 2021 8:40 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Arti Lambang Pramuka dan Sejarahya, Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Arti Lambang Pramuka dan Sejarahya, Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Kamu mungkin pernah mengikuti kegiatan ekstrakurikuler pramuka, tetapi sudahkah kamu mengetahui sejarah dan arti lambang pramuka? Gerakan yang sudah mendunia selama lebih dari 100 tahun memiliki sejarah yang panjang dan arti lambang yang mendalam, lho.
ADVERTISEMENT

Sejarah Pramuka Internasional

Pada tahun 1899, selama Perang Boer Kedua di Afrika Selatan, Baden-Powell berhasil mempertahankan kota Mafeking di dalam pengepungan yang berlangsung selama tujuh bulan dengan bantuan sejumlah anak laki-laki setempat untuk memberikan pertolongan pertama, membawa pesan, dan menjalankan tugas.
Sekembalinya ke Inggris, Baden-Powell menyadari bahwa setiap anak laki-laki di negerinya juga bisa memperoleh manfaat dari kegiatan serupa. Hal itulah yang menjadi dasar dari Gerakan Pramuka. Sejak saat itu, Baden-Powell dinobatkan sebagai Bapak Pramuka Sedunia.

Sejarah Pramuka Indonesia

Sedangkan di Indonesia sendiri, gerakan ini secara nasional dimulai sejak tahun 1923 dengan berdirinya Nationale Padvinderij Organisatie (NPO) di Bandung dan Jong Indonesische Padvinderij Organisatie (JIPO) di Batavia, yang kemudian dilebur menjadi Indonesische Nationale Padvinderij Organisatie (INPO) pada tahun 1926.
ADVERTISEMENT
Istilah Pramuka akhirnya resmi digunakan untuk menyebut gerakan Kepanduan nasional ini setelah Indonesia merdeka, tepatnya pada 14 Agustus 1961, yang ditetapkan sebagai Hari Pramuka Indonesia.

Arti Lambang Pramuka

Arti Lambang Pramuka dan Sejarahya, Foto: Pixabay
Di Indonesia sendiri, gerakan Pramuka dilambangkan dengan tunas kelapa ciptaan Soenardjo Atmodipurwo, seorang pegawai Departemen Pertanian pada tahun 1961. Penggunaan lambang pramuka bertujuan sebagai alat pendidikan untuk menanamkan sifat seperti yang tersemat di dalam tunas kelapa kepada seluruh anggota gerakan pramuka.
Dilansir dari Buku Panduan Pramuka Penggalang, Agus S. Dani & Budi Anwari, (2015:48-49), inilah arti lambang pramuka selengkapnya:
ADVERTISEMENT
Itulah sejarah dan arti lambang pramuka yang perlu untuk diketahui, sehingga bisa diamalkan di dalam kehidupan sehari-hari.(BRP)