Konten dari Pengguna

Nama Peperangan yang Dipimpin atau Diikuti Langsung oleh Nabi Muhammad SAW

Berita Terkini
Penulis kumparan
5 Desember 2022 19:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Peperangan yang dipimpin langsung atau diikuti langsung oleh Nabi Muhammad SAW adalah Ghazwah. (Foto Dhru J Unsplash.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Peperangan yang dipimpin langsung atau diikuti langsung oleh Nabi Muhammad SAW adalah Ghazwah. (Foto Dhru J Unsplash.com)
ADVERTISEMENT
Peperangan yang dipimpin langsung atau diikuti langsung oleh Nabi Muhammad SAW adalah Ghazwah. Selama hidup di dunia, Nabi Muhammad SAW telah melakukan beberapa kali peperangan.
ADVERTISEMENT
Bahkan, pada beberapa peperangan, Nabi Muhammad terlibat langsung atau memimpin pasukan. Peperangan pada zaman Nabi terbagi menjadi dua, yakni Ghazwah dan Sariyyah. Apa perbedaannya?

Nama Peperangan yang Dipimpin atau Diikuti Langsung oleh Nabi Muhammad SAW

Ilustrasi Ilustrasi Peperangan yang dipimpin langsung atau diikuti langsung oleh Nabi Muhammad SAW adalah Ghazwah. . (Foto Katerina Kerdi Unsplash.com)
Apa yang disebut sebagai peperangan? Mengutip buku dengan judul Perkembangan, Paradigma, dan Konsep Keamanan Internasional & Relevansinya untuk Indonesia karya Wardoyo (2015), Clausewitz (1832) mendefinisikan perang sebagai penggunaan kekerasan yang dilakukan dengan tujuan memukul musuh ataupun dilakukan untuk mencapai tujuan tertentu.
Peperangan yang dipimpin langsung oleh Nabi Muhammad SAW bernama Ghazwah. Menurut sejarahnya, semasa hidup, Rasulullah mengikuti 27 peperangan. Pada beberapa peperangan, Rasulullah turun secara langsung.
ADVERTISEMENT
Maka dari itu, peperangan pada masa Nabi dibagi menjadi dua, Peperangan yang diikuti oleh Rasulullah serta peperangan yang tidak diikutinya secara langsung. Sementara Ghazwah artinya perang yang dipimpin oleh Rasulullah.
Sementara Sariyyah merupakan perang yang dipimpin oleh Sahabat Nabi Muhammad SAW. beberapa perang seperti Khandaq, Bani Quraidhah, Badar al-Kubra, Khaibar, Tabuk, Pembebasan Mekkah adalah beberapa perang yang diikuti oleh Rasulullah.
Perang pada zaman Nabi Muhammad SAW bukan tanpa alasan. Dahulu, agara islam disampaikan dengan damai, namun tetap saja peperangan tidak dapat dihindari dengan kaum musyrik yang benci dengan islam. Berikut beberapa perang pada zaman Rasulullah.

1. Perang Badar

Perang badar adalah peperangan kaum muslim dengan pasukan Quraisy. Pada saat itu, 313 umat muslim menghadapi pasukan Quraisy yang berjumlah seribu orang. Peperangan tersebut disebabkan oleh pengusiran kaum muslim dari Mekkah.
ADVERTISEMENT

2. Perang Uhud

Perang Uhud dahulu terjadi pada 15 Syawah 3 Hijriyah. Pada perang ini, kaum muslim kekurangan jumlah pasukan. Perang Uhud ada dalam Al-Quran, terutama pada surah Ali Imran ayat 121 hingga 179.

3. Perang Khandaq

Perang Khandaq terjadi pada 5 Hijriyah. Dapat dinamakan sebagai khandaq karena strategi perang yang digunakan. Strategi perang ini menggunakan parit di Kota Madinah yang digali sejauh lima kilometer.
Nama peperangan yang dipimpin langsung Nabi Muhammad Saw adalah ghazwah dan bukan Sariyyah. Selain peperangan di atas, ada peperangan lainnya yang diikuti oleh Rasulullah dalam menegakkan agama islam. (FAR)