Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Pengertian dan Cara Kerja Elektroskop
5 Desember 2022 19:43 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagaimana cara kerja elektroskop? Mungkin bagi sebagian orang, elektroskop masih jarang didengar. Namun, bagi kamu yang menyukai pelajaran fisika mungkin sudah sering menggunakannya.
ADVERTISEMENT
Saat pelajaran fisika , biasanya murid akan mempelajari mengenai elektroskop. Bahkan, nantinya murid akan diberikan tugas untuk membuat elektroskop yang sederhana. Tetapi apakah kalian tahu apa fungsinya?
Cara Kerja Elektroskop dan Fungsinya
Apakah kamu tahu apa itu elektroskop? Mengutip buku dengan judul Rumus Jitu Fisika SMP karya Hartanto (2010), elektroskop adalah alat untuk menyelidiki apakah sebuah benda bermuatan listrik atau tidak.
Jika ingin mengecek benda bermuatan listrik, kamu dapat menggunakan elektroskop. Suatu benda jika didekatkan ke elektroskop dan daun alat tersebut mengembang, artinya memiliki muatan listrik.
Elektroskop biasanya dianggap sebagai alat yang sederhana. Namun, sebenarnya sangat sulit untuk menentukan muatan listrik pada elektroskop. Bagaimana cara kerja elektroskop? Simak ulasannya berikut ini!
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Elektroskop memiliki fungsinya tersendiri. Pertama adalah dapat mendeteksi adanya suatu muatan listrik pada benda. Kemudian dapat mengetahui jenis-jenis muatan listrik pada sebuah benda. Selain itu, elektroskop juga dapat memisah-misahkan muatan.
Tak hanya itu, elektroskop memiliki fungsi lainnya. Ternyata dengan elektroskop kita dapat mengetahui banyaknya jumlah muatan listrik pada suatu benda.
Itulah beberapa fungsi dan cara kerja elektroskop yang harus kamu ketahui. Semoga artikel ini dapat menambah pengetahuanmu seputar listrik , khususnya elektroskop ya! Selamat belajar. (FAR)