Konten dari Pengguna

Pengertian dan Contoh Revitalisasi untuk Menambah Wawasan

Berita Terkini
Penulis kumparan
28 April 2023 20:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh revitalisasi, sumber foto: Quang Nguyen Vinh/Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh revitalisasi, sumber foto: Quang Nguyen Vinh/Pexels
ADVERTISEMENT
Kalian pasti sudah pernah mendengar istilah revitalisasi. Revitalisasi adalah suatu proses untuk memperbaiki atau mengembalikan sesuatu yang rusak ke keadaan semula. Untuk lebih jelasnya kalian bisa menyimak pengertian dan contoh revitalisasi berikut ini.
ADVERTISEMENT

Pengertian Revitalisasi adalah Sebagai Berikut

Ilustrasi contoh revitalisasi. sumber foto: International Fund for Animal Welfare/Pexels
Agar kalian bisa memahami apa yang dimaksud dengan revitalisasi, maka hal pertama yang harus kalian pahami adalah pengertian revitalisasi. Dikutip dari Kamus Besar Bahasa Indonesia Online (https://kbbi.web.id/) kata revitalisasi adalah proses, cara, perbuatan menghidupkan atau menggiatkan kembali.
Revitalisasi sebenarnya adalah serapan dari kata bahasa Inggris yaitu revitalization. Kata ini berasal dari kata dasar vital yang memiliki arti sangat penting atau perlu. Sehingga revitalisasi dapat dipahami bahwa langkah untuk memperbaiki agar kembali ke semula dan memberikan manfaat yang optimal.

Contoh Revitalisasi Adalah Sebagai Berikut

Ada banyak sekali contoh revitalisasi, misalnya adalah revitalisasi hutan. Di mana revitalisasi hutan menurut Peraturan Menteri Pekerjaan Umum No. 18 tahun 2010 tentang Pedoman Revitalisasi Kawasan menyatakan bahwa revitalisasi adalah upaya meningkatkan nilai lahan atau kawasan melalui pembangunan kembali dalam suatu kawasan yang dapat meningkatkan fungsi kawasan sebelumnya.
ADVERTISEMENT
Langkah pengembalian suatu kawasan menjadi berdaya ataupun vital harus memperhatikan banyak aspek. Bukan hanya perbaikan aspek fisiknya, melainkan juga lingkungan, sosial dan ekonomi.
Pendekatan yang dilakukan dalam rangka revitalisasi harus mampu mengenali dan memanfaatkan potensi lingkungan. Sehingga, revitalisasi memerlukan dukungan dan kajian dari berbagai bidang.
Syarat utama revitalisasi ekologis ialah proses mengembalikan tanah atau suatu wilayah dari keadaan terkontaminasi menuju keadaan yang mendukung habitat dapat berfungsi dan berkelanjutan.
Contoh lain revitalisasi adalah revitalisasi Badan Usaha Milik Desa atau BUMDes. Di mana program revitalisasi ini direncanakan oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.
Untuk melaksanakan program revitalisasi BUMDes Kementerian Desa pada tahap awal telah melakukan pendataan terhadap BUMDes yang ada di Indonesia. Setelah pendataan maka akan ditindaklanjuti dengan pembinaan dan pembangunan BUMDes.
ADVERTISEMENT
Pembinaan dimulai dengan melakukan peningkatan manajerial pengelola, menyediakan bimbingan, menyediakan jejaring kemitraan hingga bantuan dari sisi hukum sehingga BUMDes bisa menjadi lebih baik.
Demikian adalah pembahasan mengenai revitalisasi dan juga contoh dari revitalisasi. (WWN)