news-card-video
4 Ramadhan 1446 HSelasa, 04 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Pengertian Gerak Manipulatif dan Contohnya dalam Ilmu Olahraga

Berita Terkini
Penulis kumparan
4 Maret 2024 21:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Apa Itu Gerak Manipulatif, Sumber Unsplash Emilio Garcia
zoom-in-whitePerbesar
Apa Itu Gerak Manipulatif, Sumber Unsplash Emilio Garcia
ADVERTISEMENT
Apa itu gerak manipulatif? Gerak manipulatif adalah salah satu gerak dasar dalam ilmu olahraga. Gerak ini memiliki beragam contoh yang sering dilakukan dalam olahraga.
ADVERTISEMENT
Pengertian dan contoh gerak inipun perlu diketahui oleh orang-orang yang bekerja di bidang terkait seperti guru olahraga. Dengan demikian, guru tersebut bisa mengajarkan gerak manipulatif dengan baik kepada siswa.

Apa Itu Gerak Manipulatif?

Apa Itu Gerak Manipulatif, Sumber Unsplash Jannik Skorna
Dalam ilmu olahraga, ada tiga gerak dasar yang perlu dipelajari. Ketiga gerak ini menjadi dasar untuk melakukan berbagai aktivitas termasuk berbagai cabang olahraga. Salah satu dari ketiga gerak tersebut adalah gerak manipulatif. Apa itu gerak manipulatif?
Menurut Buku Ajar Pendidikan dan Perkembangan Motorik, Achmad Afandi, S.Pd., M.Pd (2019: 26), gerak dasar manipulatif adlah gerak berpindah tempat atau dengan tanpa berpindah tempat dan dengan menggunakan alat.
Dari pengertian di atas dapat diketahui bahwa gerak manipulatif bisa berbentuk apa saja, baik membuat tubuh berpindah atau tidak. Namun yang pasti, gerak tersebut harus menggunakan alat. Alat yang dimaksud pun beragam. Misalnya adalah bola, pemukul, raket, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT

Contoh Gerak Manipulatif dalam Olahraga

Apa Itu Gerak Manipulatif, Sumber Unsplash Joppe Spaa
Ada berbagai contoh gerak manipulatif yang bisa ditemui di kehidupan sehari-hari terutama dalam olahraga. Berikut di antaranya.

1. Menangkap

Menangkap merupakan gerakan untuk menghentikan suatu benda sembari mengontrolnya sehingga benda tersebut bisa dipegang. Gerakan ini dapat menggunakan dua atau satu tangan.

2. Memukul

Gerakan ini menggunakan alat untuk mendorong suatu benda agar menjauh. Alat tersebut misalnya adalah tongkat bisbol. Gerakan ini bisa menggunakan satu atau dua tangan.

3. Menggiring

Menggiring merupakan gerakan yang mengontrol suatu benda (terutama bola) untuk menuju kea rah tertentu. Gerakan ini bisa menggunakan kaki atau tangan.

4. Melempar

Gerakan ini dilakukan untuk melontarkan suatu benda ke arah tertentu. Melempar sendiri bisa dilakukan dengan satu atau dua tangan.
ADVERTISEMENT

5. Menendang

Menendang adalah gerakan untuk menjauhkan benda dari tubuh dengan menggunakan kaki. Tendangan bisa dibedakan menjadi beberapa macam tergantung bagian kaki mana yang digunakan. Salah satunya adalah tendangan dengan punggung kaki.
Jadi, apa itu gerakan manipulatif? Gerakan manipulatif adalah gerak dasar menggunakan benda. Salah satu contohnya adalah melempar. (LOV)