Konten dari Pengguna

Pengertian Kohesi Sosial dan Contohnya dalam Kehidupan

Berita Terkini
Penulis kumparan
23 Maret 2023 17:08 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pengertian Kohesi Sosial dan Contohnya dalam Kehidupan, Foto: Unsplash.
zoom-in-whitePerbesar
Pengertian Kohesi Sosial dan Contohnya dalam Kehidupan, Foto: Unsplash.
ADVERTISEMENT
Kohesi sosial adalah perekat atau ikatan yang menjaga masyarakat tetap bersatu atau terintegrasi. Seperti apa kohesi sosial dalam masyarakat? Simak penjelasannya berikut ini.
ADVERTISEMENT
Dalam kehidupan ini sudah pasti selalu ada hal-hal yang berbeda. Apalagi hidup dalam keberagaman sudah tentu akan memunculkan banyak persoalan atau konflik di lingkungan sekitar. Namun adanya keberagaman ini dapat diatasi satu sama lain dengan cara toleransi dan saling menghargai.
Tidak ada satu manusia pun kecuali ia berusaha mengasingkan diri sehingga tak dapat merasakan proses sosial yang ada dalam kehidupan bermasyarakat. Proses sosial ini terjadi karena adanya interaksi sosial. Inilah yang kemudian memunculkan kohesi sosial.

Pengertian Kohesi Sosial

Pengertian Kohesi Sosial dan Contohnya dalam Kehidupan, Foto: Usnplash.
Dikutip dari buku Interaksi Sosial karya Sudariyanto, S.Pd. (2020: 10), hubungan individu dan masyarakat menunjukkan bahwa individu memiliki status yang relatif dominan terhadap masyarakat, sedangkan lainnya menganggap bahwa individu itu tunduk pada masyarakat. Sementara itu, ada hubungan saling ketergantungan antara individu dan masyarakat.
ADVERTISEMENT
Kohesi sosial adalah kemampuan suatu masyarakat atau kelompok untuk mempertahankan kesatuan dan kebersamaan dalam rangka mencapai tujuan bersama.
Kohesi sosial dapat mempengaruhi perilaku dan interaksi sosial antara anggota masyarakat, serta dapat memperkuat rasa saling percaya dan saling terikat. Kohesi sosial yang kuat dapat membantu masyarakat untuk mengatasi berbagai tantangan dan perbedaan yang muncul di dalam kelompok atau masyarakat tersebut.

Contoh Kohesi Sosial

Contoh kohesi sosial dalam kehidupan sehari-hari antara lain:
ADVERTISEMENT
Demikianlah penjelasan mengenai kohesi sosial dan contohnya. Dapat disimpulkan bahwa kohesi sosial adalah kemampuan masyarakat atau kelompok untuk menjaga keutuhan lingkungan sekitarnya. Semoga dapat menambah referensimu ya! (Umi)