Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Penjelasan Notasi Sigma dalam Pembelajaran Matematika
29 Mei 2023 19:11 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Dalam pembelajaran matematika, notasi sigma (∑) dijelaskan sebagai dasar untuk penulisan barisan dan deret. Penggunaan notasi sigma sangat penting untuk menguasai suku, yaitu setiap bilangan yang tersusun dalam suatu barisan.
ADVERTISEMENT
Notasi ini digunakan untuk menyatakan jumlah berganda. Oleh karena itu, penting untuk diperhatikan urutan bilangan dengan pola tertentu. Misalnya, suku ke-1 = 1, suku ke-2 = 3, suku ke-3 = 5, suku ke-4 = 7, dan seterusnya pada bilangan ganjil.
Pembahasan Notasi Sigma dalam Matematika
Banyaknya suku yang dideretkan yang tergantung pada batas atas dan bawah dapat didefinisikan sebagai berikut (n)∑(k=1) ak = a1 + a2 + a3 + … + an, dengan k = 1 adalah batas bawah; n = batas atas; ak = suku umum besaran yang dijumlahkan; an = suku ke-n.
Dikutip dari buku Matematika SMK Kelompok Teknologi, Kesehatan, dan Pertanian Kelas untuk XI yang ditulis oleh Dini Afrianti (2008: 86), berikut adalah contoh soal notasi sigma lengkap dengan pembahasanya:
ADVERTISEMENT
1. Tulislah bentuk penjumlahan 2 + 4 + 6 + 8 + 10 + 12 ke dalam notasi sigma.
Jawaban:
Suku ke-1 = 2 (1) = 2
Suku ke-2 = 2 (2) = 4
Suku ke-3 = 2 (3) = 6
Suku ke-4 = 2 (4) = 8
Suku ke-5 = 2 (5) =10
Suku ke-6 = 2 (6) = 12
Jadi, notasi sigma untuk penjumlahan tersebut adalah 6∑(k=1) 2k
2. Nilai dari 20∑k=16 (k - 15)(2k - 27) adalah…
Jawaban:
Jabarkan notasi sigma secara manual.
Diketahui ak = (k - 15)(2k - 27)
Untuk k = 16, diperoleh
a16 = (16 - 15)(2(16) - 27) = 5
a17 = (17 - 15)(2(17) - 27) = 14
ADVERTISEMENT
a18 = (18 - 15)(2(18) - 27) = 27
a19 = (19 - 15)(2(19) - 27) = 44
a20 = (20 - 15)(2(20) - 27) = 65
Dengan demikian, diperoleh 5 + 14 + 27 + 44 + 65 = 155.
Demikian penjelasan dan contoh soal notasi sigma di atas dapat bermanfaat untuk belajar di rumah. Pastikan kunci jawaban yang tersedia digunakan sebagai panduan untuk mengukur tingkat pemahaman siswa. Semoga informasi tersebut dapat menambah wawasan! (CHL)