Konten dari Pengguna

Perbedaan Antara Peristiwa Mengembun dan Menyublim dalam Perubahan Bentuk Zat

Berita Terkini
Penulis kumparan
14 Februari 2023 17:39 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Jelaskan perbedaan antara peristiwa mengembun dan menyublim (Foto: Josie Weiss | Unsplash.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Jelaskan perbedaan antara peristiwa mengembun dan menyublim (Foto: Josie Weiss | Unsplash.com)
ADVERTISEMENT
Embun biasanya mudah sekali terlihat pada tanaman di pagi hari. Peristiwa tersebut adalah contoh peristiwa mengembun. Namun, apakah kalian tahu peristiwa menyublim? Jelaskan perbedaan antara peristiwa mengembun dan menyublim!
ADVERTISEMENT
Peristiwa menyublim mungkin terdengar sedikit asing bagi sebagian orang. Padahal, peristiwa ini bisa dilihat pada benda di sekitar kalian. Agar bisa memahami apa itu mengembun dan menyublim serta perbedaannya, simak penjelasan selengkapnya dalam artikel ini.

Jelaskan Perbedaan Antara Peristiwa Mengembun dan Menyublim!

Ilustrasi Jelaskan Perbedaan Antara Peristiwa Mengembun dan Menyublim (Foto: CP | Unsplash.com)
Peristiwa mengembun dan menyublim termasuk dalam perubahan bentuk pada zat. Dikutip dari Arif Cerdas untuk Sekolah Dasar Kelas 5 oleh Umi (2020:259), perubahan bentuk pada zat bisa terjadi karena ada perpindahan energi panas atau kalor.
Ketika suatu zat menerima atau melepaskan kalor, maka zat tersebut akan mengalami perubahan bentuk. Seperti peristiwa mengembun dan menyublim. Mengembun adalah suatu peristiwa perubahan bentuk gas menjadi cair.
ADVERTISEMENT
Saat gas mengembun, yang terjadi adalah gas tersebut melepaskan kalor karena adanya penurunan suhu di sekitarnya. Selain embun pada tanaman di pagi hari, peristiwa mengembun juga bisa kalian lihat di bagian luar gelas yang berisi air dingin atau es. Gelas berisi air dingin yang diletakkan di ruangan akan mengeluarkan butiran air, itulah embun.
Peristiwa menyublim adalah suatu peristiwa perubahan zat padat yang menjadi gas atau sebaliknya. Peristiwa ini disebabkan oleh suhu benda padat yang meningkat sehingga akan berubah menjadi gas. Contohnya adalah kapur barus yang diletakkan di lemari akan mengecil dan lama kelamaan akan hilang.
Jelaskan perbedaan antara peristiwa mengembun dan menyublim! Seperti yang sudah dijelaskan, pada peristiwa mengembun zat melepaskan kalor. Berbeda dengan peristiwa menyublim di mana zat memerlukan kalor. Selain itu, mengembun terjadi pada benda berwujud gas dan menyublim terjadi pada benda berwujud padat.
ADVERTISEMENT

Jenis Perubahan Bentuk Benda

Selain mengembun dan menyublim, kalian juga harus mengetahui perubahan bentuk benda yang lain sebagai berikut:
Nah, itulah perbedaan antara peristiwa mengembun dan menyublim serta jenis perubahan bentuk benda yang lainnya. Semoga bermanfaat. (KRIS)