Konten dari Pengguna

Pertumbuhan: Proses Pertambahan Berat dan Tinggi pada Tubuh Manusia

Berita Terkini
Penulis kumparan
9 Januari 2024 17:06 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Proses Pertambahan Berat dan Tinggi pada Tubuh Disebut. Sumber: Unsplash/Zachary Nelson
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Proses Pertambahan Berat dan Tinggi pada Tubuh Disebut. Sumber: Unsplash/Zachary Nelson
ADVERTISEMENT
Setiap manusia pasti akan mengalami perubahan fisik. Perubahan tersebut termasuk bertambahnya berat dan tinggi badan. Proses pertambahan berat dan tinggi pada tubuh disebut pertumbuhan.
ADVERTISEMENT
Pertumbuhan setiap orang pastinya berbeda-beda. Bahkan pertumbuhan antara perempuan dan laki-laki juga tidak sama.

Proses Pertambahan Berat dan Tinggi pada Tubuh Disebut Pertumbuhan

Ilustrasi Proses Pertambahan Berat dan Tinggi pada Tubuh Disebut. Sumber: Unsplash/Eliott Reyna
Dikutip dari buku Ilmu Pengetahuan Alam Jilid 2 untuk SMP dan MTs Kelas VIII, Wasis dan Irianto (2008), pertumbuhan adalah proses pertambahan ukuran yang tidak dapat kembali ke asal (irreversible), yang meliputi pertambahan volume dan pertambahan masa.
Maka dari itu, proses pertambahan berat dan tinggi pada tubuh disebut juga sebagai pertumbuhan. Pada saat proses pertumbuhan ini, sel di dalam tubuh akan bertambah banyak. Selain itu, organ dan juga jaringan pada tubuh semakin meningkat atau membesar.
Seperti yang sebelumnya telah disebutkan, setiap orang mengalami pertumbuhan dengan waktu yang berbeda-beda. Pertumbuhan perempuan biasanya lebih cepat dibandingkan laki-laki.
ADVERTISEMENT
Oleh sebab itu, biasanya anak perempuan akan mencapai masa pubertas lebih awal. Manusia tidak selamanya mengalami pertumbuhan. Pertumbuhan tersebut akan berhenti ketika menginjak usia dewasa.
Meskipun demikian, saat menginjak usia dewasa, pikiran serta emosi tetap berkembang. Proses pertumbuhan manusia ini dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain:

Tahap Pertumbuhan Manusia

Ilustrasi Proses Pertambahan Berat dan Tinggi pada Tubuh Disebut. Sumber: Unsplash/Devin Avery
Sejak masih dalam kandungan, manusia mengalami pertumbuhan. Apa saja tahap pertumbuhan manusia?

1. Tahap Pertumbuhan Sebelum Lahir

Tahapan ini juga disebut sebagai prenatal. Tahapan prenatal dimulai ketka masih di dalam kandungan. Proses ini dimulai ketika terjadi pembuahan sel telur oleh sel sperma. Fase prenatal terjadi dalam waktu sekitar sembilan bulan.

2. Tahap Pertumbuhan Bayi

Tahapan ini terjadi sejak bayi lahir hingga usia 18-24 bulan. Pada tahapan inilah pertumbuhan dan perkembangan bayi berjalan dengan pesat. Contohnya adalah bayi yang semula hanya bisa merangkak lama kelamaan dapat berjalan.
ADVERTISEMENT

3. Tahapan Pertumbuhan Kanak-Kanak Awal

Tahapan kanak-kanak awal terjadi saat masa akhir bayi hingga usia 5-6 tahun. Pertumbuhan ini biasanya ditandai dengan fungsi organ tubuh yang lebih sempurna.

4. Tahapan Kanak-Kanak Tengah serta AKhir

Tahapan ini biasanya dimulai saat usia 6-11 tahun. Pertumbuhan ini ditandai dengan bertambahnya berat dan tinggi badan.

5. Tahapan Remaja

Tahap remaja berusia 10 atau 12 tahun hingga 18 atau 22 tahun. Pada masa ini manusia mengalami pubertas.

6. Tahapan Dewasa Awal

Tahap dewasa awal ini dimulai dari usia 18-40 tahun. Pada tahapan ini, fisik manusia telah sempurna.

7. Tahap Dewasa Tengah

Tahap dewasa tengah dimulai pada usia 40-60 tahun. Pada tahapan ini. Manusia mulai menua dan fungsi organ tubuh mulai menurun.

8. Tahap Dewasa Akhir

Tahap dewasa akhir dimulai pada usia 60 tahun hingga meninggal dunia. Pada tahapan ini, perubahan fisik sangat terlihat. Contohnya adalah timbulnya uban dan melemahnya otot serta tulang.
ADVERTISEMENT
Jadi dapat disimpulkan bahwa proses pertambahan berat dan tinggi pada tubuh disebut pertumbuhan. Semoga penjelasan tadi dapat menambah ilmu pengetahuan dan wawasan. (FAR)