Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Sebutan Pemain yang Bertugas Melakukan Pukulan agar Bola Jatuh di Daerah Lawan
28 Juli 2023 19:26 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pemain yang bertugas untuk melakukan pukulan agar bola jatuh di daerah lawan disebut spiker. Posisi ini memegang peran penting dalam permainan bola voli.
ADVERTISEMENT
Seperti yang diketahui, bola voli adalah salah satu cabang olahraga yang dimainkan dengan cara menjatuhkan bola ke wilayah lawan sebanyak-banyaknya untuk mencetak skor kemenangan. Permainan ini dimainkan secara tim yang masing-masing terdiri dari 6 pemain.
Pemain yang Bertugas Melakukan Pukulan agar Bola Jatuh di Daerah Lawan
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, pemain yang bertugas untuk melakukan pukulan agar bola jatuh di daerah lawan disebut spiker. Seperti halnya posisi lainnya, spiker juga memiliki tugas utama untuk mencetak skor melalui pukulan keras dalam permainan voli.
Selain spiker, masih ada beberapa bagian lain, seperti tosser, server, blockir, libero, dan universal player. Spiker adalah pemain bola voli yang mempunyai kemampuan bertahan serta menyerang lawan. Istilah lain spiker dalam permainan bola voli adalah hitter.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Permainan Bola Voli Berbasis Sport Science oleh Angga Indra Kuduma, dkk (2022), posisi bermain spiker berada di garis depan permainan untuk memukul bola umpan dari tosser atau set-upper. Spiker juga bertugas untuk melakukan smash atau pukulan agar jatuh ke daerah pertahanan lawan.
Alhasil, poin untuk tim sendiri dapat tercetak dan permainan lawan menjadi mati. Seorang spiker juga dapat berperan menjadi blocker apabila tim lawan melakukan serangan.
Teknik Permainan Bola Voli yang Perlu Dikuasai Spiker
Teknik memukul bola sekeras-kerasnya yang digunakan oleh spiker untuk menyerang permainan lawan disebut dengan spike atau smash. Dalam satu tim, biasanya ada lebih dari seorang spiker yang berada di sebelah kiri dan kanan tosser.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, sumbansih terbesar dari pemain spiker adalah mencetak angka melalui smash. Sebisa mungkin, bola hasil smash harus diarahkan ke ruang kosong di daerah permainan lawan dengan kecepatan bola yang pesat.
Dengan begitu, maka bola tersebut akan sulit dikembalikan. Itulah alasannya, seorang spiker harus menguasai teknik pukulan keras dengan sungguh-sungguh dalam permainan bola voli.
Pemain yang bertugas untuk melakukan pukulan agar bola jatuh di daerah lawan disebut spiker. Dengan adanya pemain di posisi ini, maka tim olahraga voli akan lebih mudah dalam mencetak angka kemenangan. (DLA)