Sebutan untuk Pemain Bola Voli yang Bertugas sebagai Pengumpan

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
24 Februari 2023 18:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Pemain Bola Voli yang Bertugas sebagai Pengumpan Dinamakan. Foto: dok. Paulo Henrique Macedo Dias (Unsplash.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Pemain Bola Voli yang Bertugas sebagai Pengumpan Dinamakan. Foto: dok. Paulo Henrique Macedo Dias (Unsplash.com)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pemain bola voli yang bertugas sebagai pengumpan dinamakan tosser. Untuk mengenal peran tosser dalam permainan bola voli, mari kita simak ulasan lengkap tentang permainan bola voli beserta posisi pemain dan tugasnya dalam artikel berikut ini.
ADVERTISEMENT

Pemain Bola Voli yang Bertugas sebagai Pengumpan dan Perannya dalam Permainan

Permainan bola voli dikenal sebagai salah satu cabang olahraga permainan bola besar yang dimainkan secara beregu. Hal ini selaras dengan penjelasan mengenai permainan bola voli yang tertulis dalam buku berjudul Buku Siswa Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan SMP/MTs Kelas 7 yang ditulis oleh Paiman, S.Pd., M.Or. (2021: 51).
Dikutip dari dalam buku tersebut bahwa permainan bola voli adalah olahraga permainan bola besar yang dimainkan secara tim, masing-masing tim beranggotakan 6 orang saat pertandingan dilakukan.
Jika dibutuhkan, tim diperbolehkan menyiapkan pemain cadangan untuk menggantikan pemain yang cedera atau pemain lain yang kurang optimal. Permainan ini dapat dimenangkan bagi regu yang berhasil menjatuhkan bola di daerah lawan melewati net.
Ilustrasi Pemain Bola Voli yang Bertugas sebagai Pengumpan. Foto: dok. Jannes Glas (Unsplash.com)
Dalam sebuah regu pemain voli terdapat 4 peran pemain yang memiliki tugas yang berbeda-beda, antara lain tosser, spiker, libero, dan defender. Dari sederet peran pemain tersebut, terdapat pemain bola voli yang bertugas sebagai pengumpan dinamakan tosser. Hal tersebut sesuai dengan penjelasan dalam buku berjudul Buku Jago Bola Voli yang disusun oleh Ikbal Tawakal (2020: 30).
ADVERTISEMENT
Dalam buku tersebut dijelaskan bahwa dalam formasi pemain bola voli biasanya akan diisi oleh pemain yang bertugas sebagai tosser, spiker, defender, dan libero. Formasi tetap ini akan memudahkan para pemain untuk menjalankan taktik yang sudah disusun karena setiap pemain punya fungsi yang berbeda dalam satu tim.
Ilustrasi Pemain Bola Voli yang Bertugas sebagai Pengumpan. Foto: dok. Ildar Garifullin (Unsplash.com)
Masih dalam buku yang sama, dipaparkan pula bahwa pemain tosser berfungsi sebagai pengumpan bola kepada teman satu tim. Selain itu, peran penting sebagai tosser adalah mengatur tempo dan jalannya permainan.
Seorang tosser harus memiliki kecermatan dalam memutuskan ke mana bola tersebut akan diumpan dengan cepat. Tosser juga bisa dianggap sebagai playmaker dalam sebuah tim. Karena itu, kepekaan dan insting bermain tosser-lah yang menjadi motor serangan sebuah tim.
ADVERTISEMENT
Itu dia pembahasan lengkap mengenai pemain bola voli yang bertugas sebagai pengumpan dan peranannya dalam permainan bola voli. Dengan begitu, Anda dapat memainkan permainan bola voli dengan lebih mudah sesuai dengan peranannya. Semoga bermanfaat, ya! (DAP)