Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Konten dari Pengguna
Sholawat Nabi Pendek, Ampuh Bikin Hati Tenang
31 Desember 2020 15:36 WIB
·
waktu baca 8 menitDiperbarui 11 Maret 2023 15:54 WIB
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Sholawat sendiri merupakan bentuk jamak dari kata sholat, yang berarti doa. Ketika Anda membacakan sholawat nabi, itu artinya Anda sedang memohon atau meminta doa kepada Allah untuk Nabi Muhammad SAW.
Memohon doa untuk Nabi Muhammad SAW tidak hanya mendatangkan syafaat untuk Rasulullah, tetapi untuk orang muslim yang membacakannya juga.
Apa saja bacaan sholawat nabi yang bisa Anda amalkan? Berikut adalah sholawat nabi yang sering dilatunkan.
Dalil Bersholawat
Umat Muslim diperintahkan untuk memperbanyak sholawat sebagai bentuk cinta terhadap Rasulullah SAW. Seperti yang disebutkan, dengan bersholawat, artinya umat Muslim mendoakan dan melantunkan puji-pujian untuk Nabi Muhammad.
Anjuran untuk bersholawat terdapat dalam berbagai riwayat, termasuk di Alquran surat Al-Azhab ayat 33 berikut ini:
ADVERTISEMENT
إِنَّ اللَّهَ وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ ۚ يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا
Artinya, “Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bersholawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman! Bersholawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya.”
Sholawat Pendek yang Benar
Dikutip dari berbagai sumber, berikut beberapa sholawat nabi pendek yang mudah dihafalkan:
1. Sholawat Nabi Pendek? Sholawat Pendek Dahsyat Nariyah
Allaahumma sholli sholaatan kaamilatan wasallim salaamaan taamman alaa sayyidinaa muhammadinil ladzii tanhallu bihiluqodu watanfariju bihilkurobu watuqdhoo bihilhawaaiju watunaalu bihir roghooibu wahusnul khowaatimi wayustasqaal ghomaamu biwajhihilkariimi waalaa aalihii washohbihii fii kulli lamhatin wanafasin biadadi kulli maluumin laka.
ADVERTISEMENT
Artinya: “Ya Allah, limpahkanlah shalawat yang sempurna dan curahkanlah salam kesejahteraan yang penuh kepada junjungan kami Nabi Muhammad, yang dengan sebab beliau semua kesulitan dapat terpecahkan, semua kesusahan dapat dilenyapkan, semua keperluan dapat terpenuhi, dan semua yang didambakan serta husnul khatimah dapat diraih, dan berkat dirinya yang mulia hujanpun turun, dan semoga terlimpahkan kepada keluarganya serta para sahabatnya, di setiap detik dan hembusan nafas sebanyak bilangan semua yang diketahui oleh Engkau.”
2. Bacaan Sholawat Nabi Pendek Munjiyat
Ada beberapa sholawat yang diamalkan untuk tujuan tertentu, salah satunya sholawat munjiyat. Mengutip buku The Story Behind the Power of Sholawat tulisan Ayu Aprilianti, manfaat sholawat munjiyat adalah untuk menolak segala bencana dan menghadapi musibah. Berikut bacaannya:
Allahumma sholli ‘alaa sayyidinaa Muhammadin sholaatan tunjiina bihaa min jamii’il- ahwaali wal-aafaati wa taqdhii lanaa bihaa jamii’al-haajaati wa tuthahitunaa bihaa min jamii’is-sayyi’aati wa tarfa’unaa bihaa ‘indaka a’lad-darajaati wa tuballigunaa bihaa aqshal gaayaati min jamiss’il-khairaati fil-hyaati wa ba’da-mamaati.
ADVERTISEMENT
Artinya: “Ya Allah, Limpahkanlah rahmat kepada junjungan kami Nabi Muhammad SAW yang melaluinya Engkau akan menyelamatkan kami dari semua keadaan yang menakutkan dan membahayakan, dengan rahmat itu Engkau mendatangkan semua hajat kami dan membersihkan semua keburukan kami, mengangkat kami pada derajat tertinggi, menyampaikan kami pada puncak tujuan, dari semua kebaikan di waktu hidup dan sesudah mati.”
3. Sholawat Nabi Pendek Ibrahimiyah
Ini merupakan sholawat yang terdapat dalam bacaan tasyahud akhir sholat. Bagi yang punya keinginan besar untuk menunaikan haji, dianjurkan membaca sholawat ini setiap hari secara istiqomah agar keinginannya cepat terkabul. Berikut bacaan sholawat Ibrahimiyah:
Allohumma solli ‘alaa Muhammad, wa ‘alaa aali Muhammad, kamaa sollaita ‘alaa aali ibroohim, fil ‘aalamiina innaka hamiidummajiid.
Artinya: “Limpahkanlah keberkahan kepada Muhammad dan kepada keluarga Muhammad sebagaiaman Engkau telah melimpahkan keberkahan kepada Ibrahim dan kepada keluarga Ibrahim. Di seluruh alam semesta, sesungguhnya Engkau adalah Maha Terpuji lagi Maha Agung.”
ADVERTISEMENT
4. Sholawat Nabi Pendek tapi Dahsyat, Sholawat Fatih
Allahumma shalli wa sallim wa barik ‘ala sayyidina Muhammadinil Fatihi lima ughliqa, wal khatimi lima sabaqa, wan nashiril haqqa bil haqqi, wal hadi ila shiratin mustaqim (ada yang baca ‘shiratikal mustaqim’). Shallallahu ‘alayhi, wa ‘ala ālihi, wa ashhabihi haqqa qadrihi wa miqdarihil ‘azhim.
Artinya: “Ya Allah, limpahkanlah shalawat, salam, dan keberkahan kepada junjungan kami, Nabi Muhammad SAW, pembuka apa yang terkunci, penutup apa yang telah lalu, pembela yang hak dengan yang hak, dan petunjuk kepada jalan yang lurus. Semoga Allah melimpahkan shalawat kepadanya, keluarga dan para sahabatnya dengan hak derajat dan kedudukannya yang agung.”
ADVERTISEMENT
5. Bacaan Shalawat Pendek Qad Dhaqat
Sholawat qad dhaqat disebut-sebut sebagai sholawat pendek tapi dahsyat karena mampu mendatangkan rezeki yang berlimpah, memberikan pertolongan atau jalan keluar dari masalah, serta mengabulkan keinginan pembacanya. Berikut bacaan lengkapnya:
Ash-shalaatu wassalaamu’alaaika yaa Sayyidii yaa Rasulullah qad dhaqats hiilati adriknii.
Artinya: “Rahmat dan keselamatan semoga tetap atas engkau wahai penghulu kami, ya Rasulullah, habis daya upayaku, semoga engkau berkenan menolongku.”
6. Sholawat Matsurah
Selanjutnya yaitu sholawat matsurah. Sholawat ini sering kita baca saat menunaikan ibadah sholat subuh, yaitu pada bacaan doa qunut. Bunyi lafadznya:
Allaahumma sholli alaa muhammadin nabiyyil ummiyyi wa’alaa aalihi wasallim.
Artinya: "Ya Allah, limpahkanlah sholawat kepada Nabi Muhammad yang tiada dapat membaca dan menulis (Ummy) dan semoga keselamatan tercurah kepada segenap keluarganya."
ADVERTISEMENT
Kemuliaan Membaca Shalawat Nabi Pendek yang Dahsyat
Sholawat nabi pendek dianjurkan untuk dibacakan setiap hari agar mendapatkan ketenangan hati, jiwa dan raga. Selain membuat hati tentram, sholawat juga mendatangkan banyak pahala dan manfaat lho.
Merangkum dari berbagai sumber, berikut manfaat yang didapatkan dari membaca sholawat nabi pendek diantaranya:
1. Dibacakan sholawat kembali oleh Allah, Rasulullah SAW, dan malaikat Allah
Sebuah hadist menyebutkan sabda Rasulullah SAW yang berbunyi seperti ini:
"Barangsiapa yang bersholawat kepadaku sekali saja, maka Allah akan membacakan sholawat kepadanya sepuluh kali." (HR Muslim).
Selain itu ada hadist lain yang mengatakan bahwa Rasulullah serta malaikat Allah juga ikut bersholawat untuk orang muslim yang membaca sholawat untuk Rasulullah.
Rasulullah bersabda:
"Barangsiapa membaca sholawat untukku, maka sholawatnya akan sampai kepadaku, dan aku akan membaca sholawat untuk dirinya. Selain itu akan dituliskan sepuluh kebaikan untuk dirinya." (HR Thabrani).
ADVERTISEMENT
"Barangsiapa membaca sholawat untukku, maka para malaikat akan senantiasa membaca sholawat untuknya selama orang tersebut membaca sholawat untukku." (HR Ahmad, Ibnu Abi Syaibah dan Ibnu Majah).
2. Mendapatkan Ampunan Dosa
Jika seorang Muslim membacakan sholawat Nabi, maka diampunilah dosa-dosa yang pernah ia buat semasa hidupnya, baik dosa yang disengaja maupun tidak disengaja. Ini sesuai dengan hadist riwayat Ibnu Abi Ashim dan Ath-Thabrani yang berbunyi:
"Wahai Abu Kahil, barang siapa membaca sholwat untukku setiap hari sebanyak tiga kali dan setiap malam sebanyak tiga kali, karena cinta dan rindu kepadaku, maka Allah SWT mewajibkan atas diri-Nya untuk mengampuni dosa-dosanya pada malam dan hari tersebut." (HR Ibnu Abi Ashim dan Ath-Thabrani).
Yuk kita amalkan setiap hari, dan semoga kita bisa selalu dapat perlindungan dari Allah swt.
ADVERTISEMENT
Tata Cara Membaca Sholawat Nabi
Sholawat merupakan wujud cinta dan penghormatan kepada Rasulullah SAW. Karena itu, amalan ini hendaknya dilakukan sesuai adab agar lebih khusyu dan membekas di hati pembacanya.
Mengutip buku Love Banget Sasma Sholawat karangan Kinoysan, berikut tata cara membaca sholawat Nabi yang benar untuk menyempurnakan pahala.
1. Membaca dengan Rasa Cinta dan Ikhlas
Sholawat hendaknya dibaca dengan hati yang khusyu dan mengharap keridhaan Allah semata. Ucapkanlah dengan ikhlas agar Nabi SAW memberikan syafaatnya pada hari kiamat kelak.
2. Membaca pada Waktu yang Mulia
Sholawat memang dapat dibaca di mana pun dan kapan pun. Meski begitu, ada waktu-waktu tertentu yang lebih dimuliakan, seperti pada malam hari dan di hari Jumat. Ada banyak keutamaan yang didapatkan seorang Muslim jika memperbanyak sholawat pada dua waktu tersebut.
ADVERTISEMENT
3. Membaca di Tempat yang Suci
Sholawat hendaknya diamalkan di tempat-tempat yang suci serta bersih dari najis dan kotoran. Misalnya, di masjid, musholla, rumah, kelas, dan tempat-tempat lain yang sudah terjamin kesuciannya.
4. Membaca dalam Keadaan Berwudhu
Sama seperti amalan-amalan lainnya, sholawat merupakan ibadah yang mulia. Itu sebabnya, meski boleh dibaca kapan saja, umat Muslim tetap disunnahkan untuk mengamalkan sholawat dalam keadaan suci.
Sebaiknya, umat Muslim berwudhu terlebih dahulu untuk membersihkan diri dari hadats kecil seperti kentut dan buang air besar. Jika tubuh dalam keadaan hadats besar, dianjurkan untuk menyucikan diri dulu dengan mandi besar.
5. Membacanya dengan Istiqomah
Disunnakan untuk membaca sholawat secara istiqomah atau konsisten, sebagaimana yang dilakukan Allah dan para malaikatnya. Jadi, ketika ada waktu dan kesempatan, manfaatkanlah untuk mendoakan Rasulullah melalui sholawat.
ADVERTISEMENT
Keutamaan Sholawat
Sholawat mengandung segudang keutamaan tak hanya bagi pembacanya, tetapi juga bagi keluarganya dan orang-orang di sekitarnya. Dikutip dari buku Rahasia Dahsyat Shalawat Keajaiban Lafadz Rasulullah oleh Ustadz M. Kamaluddin, berikut keutamaan sholawat bagi umat Muslim yang mengamalkannya:
1. Bebas dari Api Neraka
Bagi umat yang memperbanyak sholawat, Allah menjamin bahwa dia akan bebas dari munafik dan neraka serta ditempatkan bersama golongan Syuhada pada hari kiamat kelak. Rasulullah SAW bersabda:
"Barang siapa membaca sholawat kepadaku 10x, maka Allah membalas sholawat kepadanya 100x. Dan barang siapa membaca sholawat kepadaku 100x, maka Allah SWT menulis pada antara kedu matanya; 'bebas dari munafiq dan bebas dari neraka', dan Allah SWT menempatkan besok pada Yaumul Qiyamah bersama-sama dengan para Syuhada."
ADVERTISEMENT
2. Diangkat Derajatnya
Sholawat merupakan amal kebaikan yang dapat menghapus keburukan dan mengangkat derajat si pembaca. Rasulullah SAW bersabda:
"Ya benar, telah datang kepadaku seorang pendatang dari Tuhan-ku kemudian berkata: 'barang siapa di antara umatmu membaca sholawat kepadamu satu kali, maka Allah SWT menuliskan baginya 10 kebaikan, dan mengangkat derajatnya 10 tingkatan, dan Allah SWT membalas sholawat kepadanya sepadan dengan sholawat yang ia baca.'"
3. Mendapat Ridho Allah
Rasulullah SAW bersabda: "Sholawat kamu sekalian kepadaku, itu merupakan pengawal bagi doa kamu sekalian dan memperoleh keridhoan Tuhanmu dan merupakan pembersih amal-amal kamu sekalian."
4. Dimohonkan Ampunan oleh Para Malaikat
Rasulullah bersabda, "Barang siapa yang menulis sholawat kepadaku di dalam suatu kitab, maka malaikat tidak henti-hentunya memohonkan ampun baginya selama namaku masiih berada di dalam kitab itu."
ADVERTISEMENT
(Linda Fahira Putri)