Konten dari Pengguna

Soal dan Kunci Jawaban PAI Kelas 7 Halaman 170 Uraian

Berita Terkini
Penulis kumparan
29 Mei 2023 17:52 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kunci jawaban PAI kelas 7 halaman 170 uraian - Sumber: https://pixabay.com/id/photos/mempelajari-guru-siswa-5831644/
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kunci jawaban PAI kelas 7 halaman 170 uraian - Sumber: https://pixabay.com/id/photos/mempelajari-guru-siswa-5831644/
ADVERTISEMENT
Soal dan kunci jawaban PAI kelas 7 halaman 170 uraian berisi materi tentang peristiwa hijrah Nabi Muhammad saw. Memahami peristiwa hijrah Nabi Muhammad dalam soal dan kunci jawaban tersebut sangat penting bagi siswa.
ADVERTISEMENT
Hijrah adalah peristiwa perpindahan Nabi Muhammad saw. dan para pengikutnya dari Mekah ke Madinah pada tahun 622 Masehi. Peristiwa ini tidak hanya memiliki nilai sejarah yang signifikan, tetapi juga mencerminkan ketekunan, keberanian, dan keteguhan iman.

Soal dan Kunci Jawaban PAI Kelas 7 Halaman 170

Ilustrasi kunci jawaban PAI kelas 7 halaman 170 - Sumber: https://pixabay.com/id/photos/model-wanita-model-muda-mode-2339867/
Berdasarkan buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti (PAI dan BP) kelas 7, Bab 11: Hijrah ke Madinah, Sebuah Kisah yang Membanggakan, berikut soal dan kunci jawaban PAI kelas 7 halaman 170 uraian.
1. Bagaimana tanggapan kafir Quraisy atas hijrah Rasul?
Jawaban: Kafir Quraisy menentang dakwah rasul, menganggap rasul telah melakukan pembohongan karena meninggalkan Mekah. Kaum Quraisy juga merencanakan pembunuhan terhadap Nabi Muhammad saw. Mereka khawatir Islam akan dapat berkembang dengan baik di Yasrib.
ADVERTISEMENT
2. Siasat apa yang dilakukan kafir Quraisy menghadapi rencana hijrah Nabi Muhammad saw?
Jawaban: Kafir Quraisy menyuruh para pemuda untuk mengepung rumah Nabi Muhammad agar tidak bisa lari sebagai rencana pembunuhan Nabi Muhammad saw.
3. Di manakah Nabi Muhammad saw. bersembunyi saat perjalanan hijrah ke Madinah? Mengapa harus bersembunyi?
Jawaban: Jalan yang ditempuh oleh Nabi Muhammad dan Abu Bakar saat perjalanan hijrah adalah jalan yang tidak mungkin dilewati manusia. Hal tersebut dilakukan supaya para pemuda Quraisy yang mengejar tidak menyangka keduanya melalui jalan itu. Nabi Muhammad dan Abu Bakar juga sempat bersembunyi di Gua Sur selama tiga hari tiga malam.
4. Mengapa Nabi Muhammad saw. melakukan hijrah? Jelaskan!
Jawaban:
ADVERTISEMENT
- Atas perintah Allah SWT
- Serangan kafir Quraisy Mekah yang semakin meningkat
- Ada harapan baru untuk mengembangkan Islam di Madinah
5. Apa yang dilakukan Nabi Muhammad saw. di Madinah?
Jawaban:
- Membangun masjid
- Mempersaudarakan kaum Muhajirin dan kaum Ansar
- Membuat perjanjian dengan penduduk Madinah
6. Sebutkan fungsi masjid pada zaman Nabi Muhammad saw!
Jawaban:
- Sebagai tempat mempersatukan umat
- Tempat bermusyawarah tentang perkembangan Islam
- Tempat mengkaji ilmu agama
7. Mengapa Nabi Muhammad saw mempersaudarakan kaum Muhajirin dan Ansar?
Jawaban: Nabi Muhammad SAW mempersaudarakan kaum muhajirin dan ansar karena setiap orang Ansar mengakui orang Muhajirin sebagai saudaranya sendiri.
8. Sebutkan isi Perjanjian Hudaibiyah!
Jawaban:
ADVERTISEMENT
- Gencatan senjata antara Mekkah dengan Madinah selama 10 tahun
- Warga Mekkah yang menyeberang ke Madinah tanpa izin walinya harus dikembalikan ke Mekkah
- Warga Madinah yang menyeberang ke Mekkah tidak boleh kembali ke Madinah
- Warga selain Mekkah dan Madinah, dibebaskan memilih untuk berpihak ke Mekkah atau Madinah.
- Nabi Muhammad dan pengikutnya harus meninggalkan Mekah, namun diperbolehkan kembali lagi ke Makkah setahun setelah perjanjian itu.
9. Bagaimana tanggapan kaum Ansar terhadap kedatangan kaum Muhajirin?
Jawaban: Setiap orang Ansar mengakui orang Muhajirin sebagai saudaranya sendiri. Mereka mempersilakan saudaranya tinggal di rumah dan memanfaatkan segala fasilitas yang ada di rumah tersebut.
10. Bagaimana tanggapanmu tentang dakwah Nabi Muhammad saw di Madinah?
ADVERTISEMENT
Jawaban: Nabi Muhammad mengutamakan kepentingan umat dengan membangun masjid di Madinah. Nabi Muhammad juga menyatukan umat dari berbagai golongan dengan mempersaudarakan kaum Muhajirin dan kaum Ansar.
Untuk mewujudkan hubungan yang harmonis, saling menghormati, toleransi, dan menjaga lingkungan di Madinah, Nabi Muhammad merumuskan piagam yang berlaku bagi seluruh kaum muslimin dan orang-orang non muslim di Madinah. Piagam tersebut dikenal dengan Piagam Madinah.
Itu tadi kunci jawaban PAI kelas 7 halaman 170 uraian untuk siswa SMP. Dengan mempelajarinya, siswa dapat mengambil inspirasi dan pelajaran berharga untuk diterapkan dalam kehidupan. (DNR)