Konten dari Pengguna

Soal dan Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 2 Halaman 94

Berita Terkini
Penulis kumparan
14 Oktober 2023 18:45 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kunci jawaban tema 3 kelas 2 halaman 94. Sumber: pexels.com/Max Fischer
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kunci jawaban tema 3 kelas 2 halaman 94. Sumber: pexels.com/Max Fischer
ADVERTISEMENT
Kunci jawaban tema 3 kelas 2 halaman 94 digunakan orang tua siswa untuk membantu mengoreksi jawaban latihan soal. Tema 3 kelas 2 adalah tugasku sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Pada tema ini, siswa belajar mengenal lingkungan sekitarnya. Kompetensi dasar tema 3 kelas 2 adalah siswa menentukan kosakata dan konsep mengenai lingkungan sekitar baik dari segi geografis, sosial, maupun ekonomi dalam bentuk teks tertulis, lisan, dan visual.

Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 2 Halaman 94

Ilustrasi kunci jawaban tema 3 kelas 2 halaman 94. Sumber: pexels.com/RDNE Stock Project
Tema 3 kelas 2 dibagi menjadi beberapa subtema. Subtema 3 adalah tugasku sebagai umat beragama. Materi yang diberikan adalah menemukan kosakata yang berkaitan dengan kehidupan budaya serta belajar mengenai budaya tolong menolong dengan sesama.
Dalam materi ini, siswa juga belajar mengenai kosakata yang berkaitan dengan kehidupan sosial budaya di sekolah. Siswa juga diajak untuk menemukan kosakata terkait kehidupan sosial di lingkungan sekitar.
ADVERTISEMENT
Berikut ini soal dan kunci jawaban tema 3 kelas 2 halaman 94 berdasarkan buku Arif Cerdas SD/MI Kelas 2 oleh Christiana Umi (2019: 94-96):

Soal Pilihan Ganda

1. Antar umat beragama dilarang untuk...... kehendaknya. Kata yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah
a. menghormati
b. memaksakan
c. membantu
Jawaban: B
2. Sebagai umat beragama sebaiknya saling......
a. meremehkan
b. menghormati
c. merendahkan
Jawaban: B
3. Bentuk bantuan untuk korban bencana alam adalah
a. barang berharga
b. barang mahal
c. pakaian dan bahan makanan
Jawaban: C
4. Meskipun berbeda suku, bahasa, dan agama namun sesama teman tetap harus saling
a. mengejek
b. menghargai
c. bercanda
Jawaban: B
5. Saat kita bertemu dengan teman di jalan, maka harus mengucapkan...
ADVERTISEMENT
a. salam
b. ejekan
c. lelucon
Jawaban: A

Soal Uraian

1. Apa saja bentuk sumbangan yang bisa disalurkan pada korban bencana alam?
Jawaban:
Bentuk sumbangan dan bantuan yang bisa disalurkan untuk korban bencana alam antara lain adalah uang, pakaian, dan bahan makanan.
2. Apa yang harus dilakukan dalam kegiatan diskusi kelompok agar berjalan lancar meskipun banyak perbedaan?
Jawaban:
Dalam kegiatan diskusi kelompok yang perlu dilakukan adalah mengesampingkan perbedaan dan mengutamakan kepentingan bersama. Selain itu, kunci agar diskusi berjalan lancar adalah dengan saling menghargai pendapat satu sama lain dan tidak saling memaksakan kehendak.
3. Apa yang dimaksud dengan gotong royong dan apa contohnya di sekolah?
Jawaban:
Gotong royong adalah kegiatan bekerja bersama-sama, saling tolong menolong dan saling membantu. Contoh di sekolah adalah gotong royong dalam kerja bakti membersihkan halaman dan ruang kelas.
ADVERTISEMENT
4. Bagaimana bentuk tolong menolong di sekolah?
Jawaban:
Bentuk tolong menolong di sekolah salah satunya adalah dengan membantu teman yang terkena musibah dengan cara mengumpulkan uang untuk memberikan bantuan.
Demikan soal dan kunci jawaban tema 3 kelas 2 halaman 94 tentang tugasku sehari-hari. Materi dalam tema ini dapat membantu siswa mengidentifikasi dan mengenal berbagai kosakata di lingkungan sekitarnya. (IND)